Hari Pertama di Sumsel, Pj Gubernur Elen Setiadi Tancap Gas Bahas Hal Penting ini Bareng Pangdam
Pj Gubernur Elen Setiadi bersilaturahmi dengan Pangdam II/Sriwijaya Mayjen TNI M Naudi Nurdika membahas upaya antisipasi dan penanganan karhutla di Sumsel.--Humas Pemprov Sumsel for koranpalpres.com
BACA JUGA:3 Cologne Terbaik untuk Pria: Aroma yang Sempurna untuk Setiap Kesempatan
Sebelumnya, setiba di Palembang, Pj Gubernur Elen Setiadi langsung meninjau sejumlah ruangan di Sekretariat Daerah (Setda) Provinisi Sumsel, jalan Kapten A Rivai, Palembang.
Pj Gubernur Elen Setiadi tiba di kantornya itu sekitar pukul 10.30 WIB dan langsung menuju lantai dua.
Dia didampingi Sekda SA Supriono mengecek langsung ruang kerjanya yang sempat ditempati Agus Fatoni sebagai Pj Gubernur Sumsel sebelumnya.
Elen Setiadi juga sempat meninjau ruangan para Asisten termasuk sejumlah ruangan Biro di Setda Sumsel.
BACA JUGA:Wah Ada Coffee Morning Pangdam Bersama Pemprov Sumsel, BUMN dan BUMD
Antara lain Biro Kesejahteraan Rakyat (Kesra), Biro Organisasi, Biro Pemerintahan, Biro Hukum, Biro Pengadaan Barang dan Jasa.
Kemudian Biro Humas dan Protokol, Biro Umum, Biro Pemerintahan dan Otda, serta Sekretariat TP PKK Sumsel.
Meski terkesan mendadak, kedatangan Pj Gubernur Elen Setiadi disambut hangat kalangan pegawai dan staf di Setda Pemprov Sumsel.
Begitu pula para pedagang di kantin kompleks Kantor Gubernur ikut mengaku senang mendapatkan kunjungan tak terduga dari orang nomor satu di Pemprov Sumsel tersebut.
BACA JUGA:Wah Ada Coffee Morning Pangdam Bersama Pemprov Sumsel, BUMN dan BUMD
BACA JUGA:Pangdam II Sriwijaya Melepas Keberangkatan Tim Pembawa Bendera Merah Putih Menuju Pagar Alam
Diketahui, Mendagri Tito Karnavian secara resmi melantik Elen Setiadi sebagai Pj Gubernur Sumsel menggantikan Agus Fatoni.
Pelantikan bertempat di Sasana Bhakti Praja Lantai 3 Gedung C Kemendagri Jakarta Pusat, Senin, 24 Juni 2024.