Sudah Dihubungi PSSI, Pemain Keturunan dari Liga 1 Tak Sabar Bela Timnas Indonesia
Sudah dihubungi PSSI, pemain keturunan dari Liga 1 tak sabar bela Timnas Indonesia.-Instagram/jordywehrmann-
KORANPALPRES.COM - Pemain keturunan berdarah Jakarta, Jordy Wehrmann mengatakan siap untuk membela timnas Indonesia.
Gelandang Madura United itu mengaku sudah dihubungi perwakilan PSSI pada Agustus 2024 silam.
Ia ditanya bersediakah untuk membela Timnas Indonesia.
Dengan tegas, Jordy Wehrmann menyatakan sudah tak sabar ingin mengenakan jersy Garuda.
BACA JUGA:Jalankan 3 Skenario Ini, Timnas Indonesia Tembus 100 Besar Ranking FIFA
Sayangnya, hingga detik ini PSSI belum lagi menghubunginya.
"Iya awal musim ini ada kontak, mereka (PSSI) tanya ke saya gimana pandangan saya," kata Jordy dikutip dari Kanal Yuotube Yussa Nugraha, Selasa 3 Desember 2024.
“Jadi ketika mereka membutuhkan saya tinggal hubungi saya. Namun, setelah itu PSSI belum lagi menghubungi saya,” lanjutnya.
Mantan pemain Feyenoord Rotterdam ini, sempat menjadi target naturalisasi PSSI pada 2020.
BACA JUGA:Bisakah Timnas Indonesia Lolos Langsung ke Piala Dunia 2026? Ini Kata Shin Tae-yong
Namun, prosesnya urung terjadi.
Jordy sebetulnya telah diproyeksi akan menjalani sumpah WNI bersama Sandy Walsh dan juga Jordi Amat.