https://palpres.bacakoran.co/

Kemenag Gelar Sidang Kelulusan SPAN-PTKIN, ini Tanggal Pengumumannya!

Sekjen Kemenag, Muhammad Ali Ramdhani didampingi Plt Dirjen Pendidikan Islam (Pendis) Kemenag RI Abu Rokhmad dan Ketua Panitia Nasional PMB PTKIN, Nyayu Khadijah berfoto bersama usai sidang kelulusan SPAN-PTKIM 2024.--kemenag.go.id for koranpalpres.com

JAKARTA, KORANPALPRES.COM - Seleksi Prestasi Akademik Nasional Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri atau disingkat SPAN-PTKIN 2024 telah sampai tahap akhir, sidang kelulusan. 

Tahap sidang kelulusan ini diikuti Panitia Nasional, serta Rektor dan Wakil Rektor bidang akademik dari seluruh Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PTKIN) di tanah air.

Agenda sidang kelulusan sendiri diselenggarakan Kementerian Agama Republik Indonesia (Kemenag RI) bertempat di Jakarta, Jum'at, 29 Maret 2024. 

Hasil SPAN-PTKIN 2024 ini rencananya bakal diumumkan secara resmi pada Selasa, 2 April 2024, pukul 14.00 WIB.

BACA JUGA:Pendaftaran SPAN-PTKIN Diperpanjang Hingga 19 Maret 2024, Begini Alasannya

BACA JUGA:UIN Raden Fatah Palembang Tawarkan 18 Prodi Terakreditasi A dan Unggul di Jalur SPAN PTKIN

Sekretaris Jenderal (Sekjen) Kemenag RI Muhammad Ali Ramdhani di kesempatan Sidang Kelulusan tersebut menegaskan pentingnya mengambil langkah strategis untuk menarik calon mahasiswa yang berkualitas. 

Sementara Pelaksana Tugas (Plt) Direktur Jenderal (Dirjen) Pendidikan Islam (Pendis) Kemenag RI Abu Rokhmad menggarisbawahi pentingnya SPAN-PTKIN 2024 yang berkualitas untuk membangun pendidikan keagamaan.

Abu Rokhmad mengimbuhkan, lewat ujian masuk yang berkualitas, PTKIN mampu secara objektif menghadirkan sosok mahasiswa yang berkualitas.

"Universitas adalah tempat para pakar itu dilahirkan, lewat proses seleksi yang objektif dengan harapan kita dapat melahirkan pakar-pakar, anak-anak hebat dari seluruh Indonesia," tutur Abu Rokhmad.

BACA JUGA:INGAT! Pendaftaran SPAN-PTKIN Dibuka Besok 22 Januari 2024, UIN Raden Fatah Siapkan 28 Prodi, Simak di Sini

BACA JUGA:Sengketa Tanah MIN 1 dan MTsN 1 Palembang, Kanwil Kemenag Sumsel Optimis Menang

Dia juga menekankan bahwa pendidikan tinggi harus berperan menghasilkan para ilmuwan dan pakar di berbagai bidang, serta berkontribusi dalam transmisi nilai moderasi beragama.

Peningkatan kualitas PTKIN, antara lain dimulai dari seleksi masuk seperti ini.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan