Komitmen Bangun Kota Semakin Cantik, Pemkot Palembang Luncurkan Program Gotong Royong Jumat Bersih
Pemkot Palembang terus menunjukkan komitmen nyata dalam menjaga kebersihan lingkungan melalui program gotong royong jumat bersih-Foto:Diskominfo Palembang-
PALEMBANG, KORANPALPRES.COM - Pemerintah Kota (Pemkot) Palembang terus menunjukkan komitmen nyata dalam menjaga kebersihan lingkungan melalui program gotong royong.
Meski tidak lagi dilaksanakan pada Minggu pagi, program ini kini dialihkan ke Hari Jumat dengan nama baru "Gotong Royong Jumat Bersih".
Program ini secara resmi diluncurkan oleh Pj Walikota Palembang, Dr. Ucok Abdulrauf Damenta, Mag.rer.pulp, CGCAE, didampingi Sekda Palembang, Drs Ratu Dewa, M Si, di Halaman Rumah Dinas Walikota pada Jumat, 22 Juni 2024.
Pj Walikota Palembang menegaskan bahwa kegiatan gotong royong ini bertujuan untuk menunjukkan bahwa pemerintah hadir di tengah-tengah masyarakat.
BACA JUGA:Bukan Lagi Gotong Royong Kini Berubah jadi Jumat Bersih, Ini Penjelasan Pj Walikota Palembang
BACA JUGA:Kodim 0418/Palembang Gelar Jumat Bersih Serantak di Seluruh Pasar Kecamatan Kota Palembang
"Ini harus menjadi komitmen kita bersama untuk membangun wajah kota semakin cantik melalui kebersihan lingkungan," ujarnya.
Program gotong royong ini sangat penting karena fokus utamanya adalah menanggulangi masalah lingkungan dan sungai yang memiliki peran vital bagi kota.
"Palembang memiliki komunitas peduli sungai, yang bekerja sama dengan para pemangku kepentingan untuk mengatasi banjir, sampah, dan masalah lain yang berkaitan dengan kota," ungkapnya.
Pemkot berkomitmen bahwa pelaksanaan gotong royong ini akan terus berjalan, dan Pj Walikota Palembang akan turut serta dalam kegiatan tersebut.
BACA JUGA:Jumat Bersih, Satgas Yonif 200/BN Ajak Masyarakat Gotong Royong Bersihkan Kampung
BACA JUGA:Terjunkan Ekskavator pada Jumat Bersih Pj Sekda Ini Bilang ASN Harus Jadi Contoh Kebersihan
"Gotong royong ini bukan hanya sekali ini saja, ini adalah budaya bangsa yang mampu meringankan permasalahan besar menjadi nol. Kita tidak bisa lagi bekerja sendiri," tegasnya.
Dengan adanya program ini, diharapkan Palembang bisa menjadi kota dunia yang bersih, indah, dan kaya akan sejarah.