Sore Ini Elen Setiadi Dilantik Mendagri Jadi Pj Gubernur Sumatera Selatan, Gantikan Agus Fatoni

Elen Setiadi dilantik Mendagri jadi Pj Gubernur Sumatera Selatan sore ini. --

PALEMBANG, KORANPALPRES.COM – Elen Setiadi akan mengemban tugas baru sebagai Pj Gubernur Sumatera Selatan.

Ia akan dilantik oleh Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian bersama dua pj gubernur lainnya di Kantor Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), Jakarta, Senin 24 Juni 2024 pukul 15.30 WIB.

Elen Setiadi saat ini menjabat Staf Ahli Bidang Regulasi, Penegakan Hukum, dan Ketahanan Ekonomi pada Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian. 

Sebagai Pj Gubernur Sumatera Selatan, ia menggantikan Agus Fatoni.

BACA JUGA:Punya Harta Rp3,6 Miliar, Ini Jejak Karir Elen Setiadi, Calon Pj Gubernur Sumsel yang Menggantikan Agus Fatoni

BACA JUGA:Gantikan Agus Fatoni, Inilah Profil Lengkap Elen Setiadi Bakal Pj Gubernur Sumsel, Cek Sederet Prestasinya

Sementara Agus Fatoni akan mengemban tugas baru sebagai Penjabat Gubernur Sumatera Utara (Sumut). 

"Pak Elen Setiadi akan menjadi Pj Gubernur Sumsel, sedangkan Pak Agus Fatoni akan menjadi Pj Gubernur Sumut," kata Kepala Biro Otonomi Daerah Setdaprov Sumsel Sri Sulastri saat dikonfirmasi, Sabtu 22 Juni 2024 lalu. 

Sri menyampaikan pelantikan akan berlangsung sore nanti pukul 15.30 WIB. 

Melalui pergantian tersebut, Agus Fatoni hanya menjabat 9 bulan sebagai Pj Gubernur Sumsel sejak dilantik pada 1 Oktober 2023 lalu. 

BACA JUGA:Sosok Pj Gubernur Sumsel Elen Setiadi Ternyata Komisaris PT KAI, Punya Harta Rp3,6 Miliar

BACA JUGA:Jokowi Mendadak Ganti Pj Gubernur Sumsel Agus Fatoni, Elen Setiadi Sebagai Penggantinya, Ada Masalah Apa?

Selanjutnya Fatoni akan menjabat sebagai Pj Gubernur Sumut menggantikan Mayjen TNI (Purn) Hassanudin.

Adapun Hassanudin akan menjabat Pj Gubernur Nusa Tenggara Barat (NTB), menggantikan Gita Ariadi. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan