https://palpres.bacakoran.co/

PJU Polres Ogan Ilir Ini Ikut Pelatihan Demi Dukung Operasi Berikut

Untuk mendukung kesiapan Operasi Mantap Praja Musi 2024, Kasi Humas Polres Ogan Ilir AKP Herman beserta anggota mengikuti pelatihan kehumasan di Polda Sumsel. --Bidhumas Polda Sumsel

PALEMBANG, KORANPALPRES.COM - Untuk mendukung kesiapan Operasi Mantap Praja Musi 2024, Kasi Humas Polres Ogan Ilir AKP Herman beserta anggota mengikuti pelatihan kehumasan di Polda Sumsel. 

Pelatihan ini penting dilaksanakan yang tidak lain untuk mengamankan Pilkada Serentak yang akan berlangsung pada 27 November 2024. 

Kapolda Sumsel, Irjen Pol A Rachmad Wibowo SIK, menekankan pentingnya kehumasan dalam melawan penyebaran berita bohong yang marak terjadi pada Pilkada sebelumnya.

Pelatihan yang berlangsung dari 31 Juli hingga 2 Agustus 2024, dihadiri oleh personel dari berbagai satker, termasuk staf Bidang Humas Polda Sumsel dan Kasi Humas Polres/tabes. 

BACA JUGA:Tandatangani Nota Kesepahaman Masalah Regident Ranmor, Kakorlantas Berikan Penjelasan

BACA JUGA:Wah! Ada Mantan Kapolda Sumsel di Pemakaman Iptu Rivai Arief, Ini Buktinya

Kabid Humas Polda Sumsel Kombes Sunarto menjelaskan bahwa pelatihan ini bertujuan memberikan pengetahuan dan keterampilan kehumasan yang diperlukan untuk mendukung pengamanan Pilkada.

Humas Polri kini menjadi fungsi utama dalam kepolisian, berperan sebagai jembatan antara media dan polisi serta bertanggung jawab dalam penyampaian informasi yang akurat kepada masyarakat. Hal ini penting untuk meningkatkan kredibilitas Polri di mata.

Sebelumnya, dalam rangka mengamankan prosesi Pilkada Serentak 27 November 2024 mendatang, Polda Sumsel dan jajarannya menggelar Operasi Mantap Praja Musi 2024, Situasinya kali ini, diharapkan akan jauh lebih kondusif dibanding tahun 2019 lalu.

"2019 yang lalu Banyak sekali berita-berita yang bohong, yang karena disemburkan dengan sangat deras sehingga masyarakat mempercayai bahwa itu sebagai suatu kebenaran,” ujar Kapolda Sumsel, Irjen Pol A Rachmad Wibowo SIK, Jumat 2 Agustus 2024. 

BACA JUGA:Wow! Kunjungan Kerhormatan, Mako Korpolairud Baharkam Polri Dapat Kunjungan Kehormatan

BACA JUGA:Jadi Perhatian Khusus, Inilah Dilakukan Jenderal Bintang 2 Dalam Penanganan Karhutla

Bahkan hal tersebut Jenderal bintang 2 tersebut sampaikan juga dalam kegiatan Peningkatan Kemampuan Anggota Polri Bidang Kehumasan yang digelar di salah satu hotel di Kota Palembang beberapa Waktu yang lalu.

Menurut Kapolda, disanalah fungsi kehumasan sangat diperlukan untuk melawan firehose of falsehood (semburan kebohongan).

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan