https://palpres.bacakoran.co/

Jalin Silaturahmi Dengan Perbakin, Ini Dilakukan Dandim Palembang

Guna mempererat tali silaturahmi, Dandim Palembang Letkol Kav Ferdiansyah, S.Sos Didampingi Kasdim dan para perwira staf serta Danramil jajaran kunjungi Perbakin Kota Palembang.--Kurniawan

PALEMBANG, KORANPALPRES.COM - Guna mempererat tali silaturahmi, Dandim Palembang Letkol Kav Ferdiansyah, S.Sos Didampingi Kasdim dan para perwira staf serta Danramil jajaran kunjungi Perbakin Kota Palembang.

Yang di sambut Sekum Ican dan Ketua club Hipmi Sumsel Shooting Club Adam Sautin bertempat lapangan tembak Perbakin.

Yang beralamat di Jalan Hoki Pom IX,  Kelurahan Lorok Pakjo, Kecamatan Ilir Barat (IB) I Palembang, Jumat 20 September 2024.

Dalam kesempatan tersebut Dandim Palembang menyampaikan bahwa kunjungan ke Perbakin kota Palembang ini sudah sejak lama ingin di laksanakan guna menjalin silaturahmi antara TNI bersama Perbakin kota Palembang sehingga bisa terjalin dengan baik.

BACA JUGA:Wow! Jenderal Ini Memimpin Rapat Persiapan Upacara Parade HUT TNI ke-79 di Korem Gapo, Siapa Dia?

BACA JUGA:Ada Bakti Sosial dan Bakti Kesehatan, Apa Tujuan Korem Gapu Selenggarakannya!

Kunjungan ini sendiri guna menjalin silaturahmi dan sebagai bentuk dukungan kodim Palembang kepada Perbakin Kota Palembang.

Dalam mencetak para generasi muda berbakat khususnya dalam bidang olahraga menembak Kodim Palembang siap memberikan dukungan sepenuhnya.

"Mari kita bersama-sama menjaga fasilitas yang  sudah ada serta  manfaatkan lapangan tembak Perbakin kota Palembang sebagai tempat latihan untuk meningkatkan prestasi dan melahirkan atlet-atlet tembak baru,” ujar Letkol Kav Ferdiansyah.

Sementara itu, Sekum Perbakin Kota Palembang, Ican pada kesempatan itu menyampaikan ucapan terima kasih kepada Dandim Palembang yang telah bersilaturahmi dengan berkunjung ke Perbakin Kota Palembang.

BACA JUGA:Beginilah Penyambutan Yonif 147 Ksatria Garuda Jaya Terhadap Tim Wasrik Itdam II Sriwijaya

BACA JUGA:HUT TNI Ke-79, Pangdam II Sriwijaya Lakukan Joy Ride, Apakah Itu?

Yang mana selama ini Kodim Palembang telah terus mendukung terciptanya Atlet dibidang menembak.

"Bahkan Perbakin Kota Palembang termasuk club menembak yang ada di daerah ini dapat meningkatkan prestasi di bidang menembak bersama dengan TNI," tutupnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan