Tim Wasev TMMD Ke-122 Cek dan Ricek Sasaran Fisik, Ini Hasilnya
Tim Wasev didampingi Dansatgas TMMD dan Pj Bupati Empat Lawang meninjau sejumlah sasaran fisik di Desa Lampar Baru, Kecamatan Talang Padang.--bernat
EMPAT LAWANG, KORANPALPRES.COM - Tim Pengawasan dan Evaluasi (Wasev) yang dikomandoi Letjen TNI Sonny Aprianto SE MM.
Beranggotan Letkol Inf Evid Nirwan Edward, Letkol Arh Alexander Achmad dan Sertu Avis Grevangga, Danrem Gapo, Brigjen TNI M Thohir.
Dansatgas TMMD ke-122 Kodim Lahat, Letkol Inf Asis Kamaruddin SE MIP dan Pj Bupati Empat Lawang, Fauzan Khoiri Denin AP MM termasuk pejabat.
Meninjau langsung untuk cek dan ricek progress sejumlah sasaran fisik yang telah dilaksanakan.
BACA JUGA:Ada Penggunaan Gelang Detection KIT di Kejari Palembang Terhadap Terpidana Alam Jaya, Apa Itu?
BACA JUGA:Kodim Palembang Bakal Gelar TMMD Ke-123 TA 2025, Begini Kesiapannya
"Setelah ditinjau beberapa titik memang masih belum selesai secara menyeluruh, hanya saja, saya optimis sebelum penutupan akan rampung semuanya," ulas dia, Kamis 17 Oktober 2024.
Dia mengharapkan, kedepannya pada program sama akan banyak lagi sasaran fisik yang dikerjakan, sehingga dapat membantu mempercepat laju pembangunan.
"Sehingga desa yang dibangun secara tidak langsung membantu pemerintah, untuk terus bergerak secara terus menerus sekaligus keluar dari daerah terisolir, sebab adanya pembangunan infrastruktur," sebut Sonny Aprianto.
Dia mengemukakan, secara pribadi juga telah bertatap muka dengan masing-masing koordinator, supaya dengan cepat tapi tetap berkoordinasi dan berkomunikasi.
BACA JUGA:Satgas TMMD Ke-122 Kodim Lahat Sedang Melatih Siswa Menari Sambut Tim Wasev, Ini Buktinya
BACA JUGA:Program TMMD Ke-122 Kodim Lahat, Warga Lampar Baru Dapat Penyuluhan Stunting, Ini Kata Koordinator
"Kita ingin apa yang telah dilakukan akan terus membangun, dan sebagai prajurit TNI untuk berada ditengah-tengah masyarakat," harapnya.
Sementara itu, Dansatgas TMMD ke-122 Kodim Lahat, Letkol Inf Asis Kamaruddin SE MIP mengatakan, dirinya setelah mendampingi dengan melihat progress yang ada, sangat senang dan optimis akan selesai sebelum penutupan.