Tingkatkan Gizi Anak, Koramil 432-04/KEP Pongkok Kodim 0432/Basel Lanjutkan Program Dapur Masuk Sekolah
Kodim 0432/Bangka Selatan kembali melanjutkan Program Program Dapur Masuk Sekolah di SD Negeri 1 Kepulauan Pongok.--Pendam II/Swj
BANGKA SELATAN, KORANPALPRES.COM - Kodim 0432/Bangka Selatan kembali melanjutkan Program Unggulannya.
Yakni "Program Dapur Masuk Sekolah" di sejumlah sekolah yang ada di wilayah kabupaten Bangka selatan, Kodim 0432/Bangka Selatan.
Program yang digagas langsung oleh Pangdam II/Sriwijaya, Mayjen TNI Yanuar Adil ini kali, dilaksanakan di SD Negeri 1 Kepulauan Pongok.
Yang beralamat di Jalan Pongok Padang Keladi, Kecamatan Kepulauan Pongok, Kabupaten Bangka Selatan, Jumat (1/12/2023).
Jumlah Guru 18 Orang, Jumlah Siswa/Siswi SD Negeri 1 Kep. Pongok 226 Siswa/siswi yang mengikuti kegiatan ini. Seperti kegiatan yang dilaksanakan sebelumnya, dalam kegiatan “Dapur Masuk Sekolah” kali ini.
Koramil 432-04/Kep Pongok telah mendistribusikan makanan berupa nasi, sayur sop, ayam goreng, tahu, tempe, buah semangka, buah jeruk, kerupuk dan air mineral dengan menu tambahan Susu.
Kepala Sekolah SDN 1 Kep Pongok, A Anggraini S Pd mengungkapkan apresiasi dan menyampaikan ucapan terima kasih kepada Koramil 432-04/Kep Pongok.
Terkhusus kepada kodim 0432/Bangka Selatan telah menyelenggarakan kegiatan Program Unggulan Kodam II/Swj yaitu Program Dapur Masuk Sekolah Tahun 2023.
“Mudah-mudahan dengan adanya kegiatan ini bisa menambah gizi kepada anak-anak didik kami, dan akan menjadi motivasi anak-anak didik kami untuk giat belajar untuk mencapai cita-citanya setinggi tingginya”, kata Anggraini.
Ia berharap kalau ada lagi kegiatan seperti ini, pihaknya sangat menerima dengan senang hati, karena kita berkeinginan agar anak-anak disini mempunyai gizi yang lebih baik lagi.
“Sekali lagi kami ucapkan terima kasih sekolah kami telah ditunjuk sebagai lokasi terselenggaranya dapur masuk sekolah ini”, imbuhnya.
Sementara itu, Dandim 0432/Bangka Selatan, Letkol inf Gani Rachman menyampaikan bahwa, Program Unggulan Kodam II/Sriwijaya Dapur Masuk Sekolah ini memiliki tujuan sebagai bentuk kepedulian TNI dalam hal ini Kodam II/Sriwijaya.