Kampung Tertib Lalu Lintas Binaan Polres Pagaralam Terbaik se-Sumsel
Kampung tertib lalu lintas di Kota Pagaralam menjadi Juara I Kampung Tertib Lalu Lintas se-Sumatera Selatan.-Humas Polres Pagaralam-
PALEMBANG, KORANPALPRES.COM - Dalam pemilihan Kampung Tertib Lalu Lintas yang digelar di kota Palembang, Satlantas Polres Pagaralam menerima penghargaan Juara I sebagai Kampung Tertib Lalu Lintas se-Sumatera Selatan, Rabu (13/12).
Kapolres kota Pagaralam, AKBP Erwin Irawan Sik, melalui Kepala Satuan Lalu Lintas, AKP Teguh Hidayat SH, didampingi Kepala Unit Keamanan dan Keselamatan (Kamsel), Aipda Sandi Sukma mengucapkan terimakasih kepada segala pihak yang membantu menyukseskan Kampung Tertib Berlalu Lintas ini.
“Terima kasih kepada semua pihak yang terlibat dalam lomba kampung tertib berlalu lintas, terutama kepada masyarakat dan personil Polres Pagaralam,” pungkasnya.
Lomba Kampung Tertib Lalu Lintas ini tidak hanya menjadi ajang kompetisi, Lanjut Kasat, tetapi juga momentum untuk mengedukasi masyarakat tentang pentingnya berlalu lintas yang aman dan tertib.
BACA JUGA:Resmi! Kampung Tertib Lalu Lintas Hadir di Kabupaten OKU
“Masyarakat semakin disiplin berlalu lintas di jalan raya tentunya akan menggurangi kerawanan jumlah kecelakaan yang terjadi di jalan umum atau jalan raya,” tegas Kasat.
Pembentukan Kampung Tertib Lalu Lintas di Dusun Harapan Jaya Kelurahan Alun Dua Kecamatan Pagaralam Utara beberapa waktu lalu adalah upaya Satuan Lalu Lintas di Kota Pagaralam untuk mewujudkan disiplin lalu lintas yang baik.
Kepatuhan masyarakat terhadap tertib berlalu lintas di Kota Pagaralam masih terlihat memprihatinkan.
Masih banyak warga masyarakat yang masih menganggap enteng seluruh peraturan lalu lintas.
BACA JUGA:Pemkot Palembang Gandeng Kepolisian Tertibkan PKL Untuk Fokus Penataan Dua Kawasan Ini
Kapolres Pagaralam AKBP Erwin Irawan S.Ik melakukan pengecekan Kampung Tertib Lalu Lintas didampingi Kasat Lantas AKP Teguh Hidayat SH beserta anggota Satlantas Polres Pagaralam dan juga Dinas Perhubungan kota Pagaralam.
Hal itu guna melihat sejauh mana kesiapan dan sarana prasarana pendukung yang dimiliki wilayah tersebut.
”Kita lihat kelengkapan sarana dan prasarananya. Bagaimana fasilitas yang ada. Termasuk rambu-rambu, banner, marka jalan serta kelengkapan lainnya,” ujar AKBP Erwin Irawan S.Ik melalui Kasat Lantas AKP Teguh Hidayat SH.
Ia menambahkan, Kampung Tertib Lalu Lintas bertujuan menciptakan budaya tertib berlalu lintas dan menekan angka kecelakaan.