https://palpres.bacakoran.co/

Pangdam II/Swj: Janji Saya, Jadi Prajurit Bayar, Uang Dikembalikan

Pangdam II/Swj, Mayjen TNI Yanuar Adil saat berdialog dengan keluarga mantan siswa Bintara menegaskan bahwa untuk menjadi prajurit TNI Angkatan Darat gratis tanpa dipungut biaya.--Pendam II/Swj

LAHAT, KORANPALPRES.COM - Pangdam II/Swj, Mayjen TNI Yanuar Adil menegaskan bahwa untuk menjadi prajurit TNI Angkatan Darat (AD) gratis tanpa dipungut biaya.

Untuk itu dan jika ada yang mengaku harus membayar maka dirinya berjanji akan mengembalikan uang mereka serta memproses hukum oknumnya.

Hal tersebut disampaikan Kapendam II/Swj Kolonel Arh Saptarendra P ST MM dalam rilisnya, Secaba Rindam II/Swj, Lahat, Sumsel, Senin 29 Januari 2024. 

Kapendam mengungkapkan bahwa, penegasan yang disampaikan Pangdam tersebut disampaikan terkait maraknya isu untuk masuk menjadi Prajurit TNI AD harus membayar atau memberikan imbalan kepada calo Werving.

BACA JUGA:Sambut HUT Ke-74, Yonkav 5/DPC Wilayah Kodam II/Swj Gelar Donor Darah

BACA JUGA:Pangdam II/Swj, Lantik 124 Putra Sumsel Jadi Bintara

"Usai melantik 124 Bintara TNI AD di Rindam II/Swj, Pangdam berkesempatan berdialog dengan keluarga mantan siswa Bintara," ujar Kolonel Arh Sapta.

Lanjut Kolonel Arh Sapta sampaikan, Pangdam menanyakan perihal isu itu kepada beberapa prajurit yang dilantik dan orang tuanya.

"Apabila ada mantan siswa Bintara yang masuk tentara harus membayar, akan dikembalikan oleh Pangdam II/Swj dan tidak akan ada konsekuensi bagi prajurit maupun keluarganya," kata Kolonel Arh Sapta. 

"Jika ada maka calo yang terima uang akan di proses hukum dan bagi orang tua prajurit yang melaporkan akan diberikan penghargaan juga," tandasnya.

BACA JUGA:Satgas Yonif 200/BN Dibawah Komando Kodam II/Swj Ikut Mengajar di SDN Kelila

BACA JUGA:Bukan Sekadar Rutinitas, Korem 044/Gapo Wilayah Kodam II/Swj Gelar Upacara Bendera, Begini Kegiatannya

Pangdam juga mengingatkan kepada masyarakat, lanjut Kolonel Arh Sapta, untuk tidak terkecoh apabila ada pihak atau oknum calo yang memanfaatkan momentum rekrutmen Prajurit TNI AD.

Dipastikan mereka yang sekarang ini lulus murni atau bukan karena bantuan calo. Jika ada calo yang meminta imbalan uang masuk TNI AD.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan