Wujudkan Generasi Muda Berkualitas, Danramil 418-03/Plaju Beri Materi LDK Ke Santri Ponpes Ar Rahman

Danramil 418-03/Plaju, Kapten Czi Jhunaidi memberikan materi Latihan Dasar Kepemimpinan (LDK) kepada Santri dan Satriwati Ponpes Ar Rahman.--Pendam II/Swj

PALEMBANG, KORANPALPRES.COM - Dalam rangka untuk mewujudkan generasi muda yang berkualitas.

Danramil 418-03/Plaju memberikan materi Latihan Dasar Kepemimpinan (LDK) kepada Santri dan Satriwati Ponpes Ar Rahman.

Hal itu, disampaikan Danramil 418-03/Plaju, Kapten Czi Jhunaidi, pada rilisnya usai kegiatan tersebut, Palembang, Senin 19 Februari 2024.

Diungkapkan Danramil, adapun materi yang diberikan meliputi wawasan kebangsaan, kedisiplinan, sopan santun dan sikap saling menghormati.

BACA JUGA:Pimpin Upacara Bulanan, Danrem 043/Gatam Bacakan Amanat Kasad

BACA JUGA:Siswa SD Bulmu Berlatih Baris Berbaris Bersama Satgas Yonif 200/BN

"Tujuan kegiatan tersebut adalah untuk membentuk mentalitas pemimpin yang intelektual dan demokratis, dihadapkan pada ilmu pengetahuan di era teknologi saat ini," kata Danramil.

Menurut Danramil, pembekalan LDK adalah kegiatan wajib diikuti siswa untuk membentuk karakter, disiplin, loyalitas dan jiwa kepemimpinan.

"Ini yang wajib kita tanamkan kepada generasi muda sejak dini. Dimana, langkah seperti ini akan menyelamatkan masa depan generasi emas bangsa," ujar Danramil.

Diharapkan dengan adanya pembekalan LDK tersebut, kelak mereka akan menjadi generasi muda yang berkualitas, baik mental, spiritual, emosional dan berbudi pekerti luhur.

BACA JUGA:Peringati Isra Mi'raj, Danrem 043/Gatam Ajak Keluarga Besar Korem Untuk Mengenal Lebih Dekat Nabi Muhammad SAW

BACA JUGA:Pangdam II/Swj Resmikan Kantor Denpom II/5 Bangka dan Denzibang 5/II Bangka

Sebelumnya, setelah mengetahui terjadi Banjir di Desa Pematang Buluh, Dandim 0419/Tanjab perintahkan Danramil 419-03/Tungkal Ilir.

Untuk mengerahkan babinsanya demi memberikan bantuan hingga melakukan evakuasi buat masyarakat setempat yang terdampak banjir.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan