https://palpres.bacakoran.co/

Adanya Seleksi Penerimaan CPNS dan PPPK Tahun 2024 di Ogan Ilir, Pemkab Ogan Ilir Himbau Hal Ini

Adanya Seleksi Penerimaan CPNS dan PPPK Tahun 2024 di Ogan Ilir, Pemkab Ogan Ilir Himbau Hal Ini-Humas Pemkab Ogan Ilir-

PALEMBANG,KORANPALPRES.COM- Pemkab Ogan Ilir pada tahun 2024 ini akan mengadakan seleksi penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil atau CPNS dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja atau PPPK.

Untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan atau disinyalir akan bermunculan oknum-oknum yang menjanjikan kelulusan kepada peserta dengan meminta imbalan. 

Pihak Pemkab Ogan Ilir menghimbau agar para calon yang akan ikut seleksi, jangan terbuai dengan janji-janji oknum yang tidak bertanggung jawab tersebut.

"Kami tekankan dan kami tegaskan disini, bahwa hasil tes ini murni tidak ada yang bisa menjanjikan kelulusan. Mohon kiranya seluruh peserta untuk tidak percaya dengan iming-iming dari oknum-oknum yang berjanji meluluskan," tegas BKPSDM Kabupaten Ogan Ilir, Wilson Effendi, Sabtu 16 Maret 2024.

BACA JUGA:Kabar Baik! Tahun 2024 Ini Pemkab Ogan Ilir Akan Menerima CPNS dan PPPK, Cek Jumlah Kuotanya

BACA JUGA:Mahasiswa UNSRI dan Ojin Sasaran Sat Lantas Polres Ogan Ilir, Dalam Giat Ini!

Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Pemkab Ogan Ilir ini juga berharap, kepada seluruh peserta nantinya hendaknya belajar maksimal dengan mempelajari materi-materi tes kompetensi CPNS dan PPPK.

Kemudian lanjutnya, supaya dipermudah Allah SWT dalam menjalani rangkaian tes yang ada nantinya, peserta hendaknya berdoa atau katanya berusaha dan berdoa.

"Belajar, berusaha, berdoa, serta berserah diri kepada Allah SWT, hanya itulah yang bisa kita lakukan. Jangan sekali-kali terbaui dengan janji-janji oknum-oknum yang tidak bertanggung jawab, itu saja," tukasnya.

Seperti yang diberikan sebelumnya, total CPNS dan PPPK yang akan diterima Pemkab Ogan Ilir tahun 2024 ini adalah sebanyak 1.442.

BACA JUGA:Masjid Agung An-Nur Pemkab Ogan Ilir Selesai Direhab, Ada Nuansa Ka'bah dan Masjid Nabawi Lho

BACA JUGA:Dukung Olahraga Otomotif, Bupati Ogan Ilir Panca Wijaya Akbar Diganjar Penghargaan IMI Award

"Alhamdulillah, jumlah penerima CPNS dan PPPK tahun 2024 ini sesuai dengan usulan yang disampaikan Pemkab Ogan Ilir kepada KemenPAN-RB," ungkap Wilson.

Dibeberkannya total 1.442 CPNS dan PPPK yang akan diterima nanti dengan rincian PPPK Guru 392, PPPK Kesehatan 300, PPPK Teknis 600, dan khusus CPNS sebanyak 150 formasi," tuturnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan