PALEMBANG, KORANPALPRES.COM - Babinsa Kelurahan 1 Ulu, Sertu Nofi Adi Saputra melakukan memonitoring kegiatan Safari Dakwah di Masjid Al-Kautsar.
Yang beralamat di Jalan H Faqih Usman, Kelurahan 1 Ulu, Kecamatan Seberang Ulu (SU) I Palembang, Ahad 24 Maret 2024.
Dimana dalam Safari Dakwah tersebut menghadirkan Ustadz Tionghoa H Koko Liem SQ MA dan H Muhammad Usman Ansori dari Jakarta.
Sertu Nofi mengatakan, bahwa dalam kegiatan itu ia bertukar informasi dengan berbincang dan berkumpul bersama masyarakat sekitar masjid Al-Kautsar.
BACA JUGA:Dandim 0408/BS Hadiri Rapat Koordinasi Ketahanan Pangan Nasional, Ini Buktinya
BACA JUGA:Mayjen Naudi Nurdika Resmi Jabat Pangdam II/Swj, Ini Surat Keputusan Panglima TNI
"Selain itu, kita juga memberikan imbauan kepada masyarakat mengenai kegiatan di bulan Suci Ramadan," ujar Babinsa Kelurahan 1 Ulu ini.
Tidak hanya itu, ia menuturkan, bahwa di bulan Suci Ramadan ini berbagai kegiatan dilakukan masyarakat dengan memperbanyak aktivitas ibadah.
Dari mulai Sahur, membaca Al-quran hingga melakukan Shalat Tarawih berjamaah di masjid. Untuk itu ia mendorong pelaksanaan sosial dengan warga binaannya.
Dengan memberikan imbauan kepada masyarakat agar menjaga toleransi antar umat beragama hingga mampu melahirkan kerukunan dan kebersamaan di lingkungan mereka.
BACA JUGA:Prestasi Gemilang Mayjen TNI Naudi Nurdika yang Sebentar Lagi Jabat Pangdam II/Swj
BACA JUGA:Dalam Waktu Dekat, Mantan Danrem 044/Gapo Bakal Jabat Pangdam II/Swj, Ini dia Sosoknya
"Kita melakukan monitoring ini, tidak lain bertujuan untuk memantau secara langsung kegiatan masyarakat di bulan Suci Ramadan ini," akunya.
Bahkan juga pihaknya akan melakukan pendukungan terhadap kelancaran kegiatan ibadah mat muslim di bulan Ramadan ini dengan menjaga situasi tetap aman kondusif.
"Untuk itu kita harus memiliki sifat yang saling menghargai dan menghormati dalam menjalan ibadah puasa dan kita melihat masyarakat di Kelurahan 1 Ulu ini sudah menunjukkan hal itu," tambahnya.