Dimutasi Jadi Pangdam II/Swj, Mayjen TNI Naudi Nurdika Pecahkan Rekor Ini Dalam Sejarah Pussenarmed

Rabu 27 Mar 2024 - 11:06 WIB
Reporter : Kurniawan
Editor : Kurniawan

PALEMBANG, KORANPALPRES.COM - Dimutasikan sebagai Pangdam II/Swj sesuai dengan Surat Keputusan Panglima TNI Nomor Kep/329/III/2024 tanggal 22 Maret 2024.

Mengenai pemberhentian dari manapun pengangkatan dalam jabatan di lingkungan Tentara Nasional Indonesia (TNI) yang dapat dikeluarkan dan ditandatangani oleh Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto.

Mayjen TNI M Naudi Nurdika SIP M Si M Tr (Han) memecahkan rekor komandan Dewa Perang TNI, pasalnya Jenderal asal Kuningan, Jawa Barat tersebut sebelum dikeluarkan SK Panglima TNI.

Mejabat sebagai Komandan Pusat Kesenjataan Altileri Medan (Pussenarmed). Dan dari catatan sejarah bahwa Kors berjuluk Dewa Perang TNI itu, belum ada  Komandannya dimutasi langsung menjabat menjadi Panglima Kodam (Pangdam) II/Swj.

BACA JUGA:Pererat Silaturahmi Dengan PWI, Danrem: Informasi Dapat Menghancurkan Atau Membantu

BACA JUGA:Kapolres Lahat Ikut Tanam Cabe dalam Program Macak, Ini Pesan Disampaikannya

Lulusan Akademi Militer 1991 menjadi satu-satunya Komandan Pussenarmed atau pertama menjadi seorang Pangdam dalam sejarah Pussenarmed.

Hingga menjadi rekor sejarah dalam Pussenarmed itu sendiri. Dan bila melihat dari catatan karir Mayjen TNI M Naudi Nurdika Kodam II/Swj bukan tempat baru baginya.

Pasalnya Mayjen TNI Naudi Nurdika pernah menjadi Danrem 044/Gapo, periode 2021-2023 dengan berbagai catatan prestasi yang membanggakan sebagia Danrem 044/Gapo.

Sedangkan untuk jabatan Komandan Pussenarmed yang ditinggalkannya akan diisi oleh Mayor Jenderal TNI Putranto Gatot Sri Handoyo yang sebelumnya berdinas di Kodam Jaya sebagai Darem 052/Wijayakrama.

BACA JUGA:Peduli Sesama, Kodim 0416/Bute Bagi-Bagi Takjil di Bulan Ramadan

BACA JUGA:Kunjungi Warga Terdampak Gempa, Dandim 0408/BS-K Berikan Bantuan

Mayjen TNI Naudi Nurdika memiliki prestasi yang sangat gemilang dalam karirnya. Bahkan ada beberapa jabatan strategis pernah dijabat dari suami dari Rika Hardiana.

Seperti Danyon Armed 1/105/Tarik Kodam V/Brawijaya 2008-2010. Kemudian menjabat Kodim 0811/Tuban pada tahun 2010. Selanjutnya Danrem 102/Panju Panjung periode 2016-2018.

Danrem 044/Gapo periode 2021-2023. Danpussenarmed periode 2023-2024 dan terbaru Pangdam II/Swj sesuai dengan TR yang dikeluarkan Panglima TNI.

Kategori :