Seru! Anak anak Terpukau Dengan Cerita Dongeng Kak Ninuk, Ajarkan Cara Meningkatkan Minat Baca

Jumat 03 Nov 2023 - 20:24 WIB
Reporter : Arman
Editor : Dian Cahyani Fitri

Sementara itu Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Dr Sopian Hadi, SPd, MM dalam laporannya menyadari bahwa keberadaan gadget di era sekarang mulai menggeser kegiatan mendongeng.

"Dulu jika anak belum bisa tidur itu di dongengkan oleh orang tuanya, sekarang kalau mau tidur dipegangi gadget baru bisa tidur," imbuhnya.

Untuk itu dirinya mengajak para orang tua dan guru untuk mengembalikan metode adaptif cara mendidik anak yang baik melalui dongeng ini. 

"Dengan kita melaunching pendongeng cilik ini berati kita melaksanakan tutor sebaya," pungkasnya.

BACA JUGA:Prajurit Kodim 0429/Lamtim Adakan Uji Keterampilan Renang Dasar 50 Meter

Pada kesempatan ini juga dilaksanakan penggalangan donasi untuk Palestina yang akan disalurkan melalui Lembaga Manajemen Infaq (LMI).

Turut hadir Ketua Pokja Kabupaten OKU Timur Nur Inayah, S.Pd., Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Wakimin, SPd, MM. dan tamu undangan lainnya. *

 

Kategori :