Halaman Kantornya Banjir Lautan Manusia, Ekspresi Pj Gubernur Sumsel di Luar Dugaan

Rabu 15 May 2024 - 05:00 WIB
Reporter : M Iqbal
Editor : Abdul Kadir

Insya Allah di dalam badan yang sehat ada jiwa yang sehat begitu pula sebaliknya," imbuh Agus Fatoni.

BACA JUGA:Aromanya Bikin Nagih! 5 Parfum yang Wanginya Ketinggalan, Sekali Semprot Bikin Auto Langsung Nengok

BACA JUGA:5 Jam Tangan Digital Pria Ini Bisa Bikin Tampilan Makin Kece, Harga Murah Kualitas Juara, Yuk Koleksi

Diketahui, untuk memeriahkan HUT ke-78 Provinsi Sumsel, Pemprov Sumsel telah menyiapkan sejumlah kegiatan positif. 

Mulai dari kegiatan bakti sosial kemasyarakatan hingga pelayanan kesehatan.

"Rangkaian kegiatan HUT Sumsel yang kita siapkan juga cukup banyak mulai dari kegiatan sosial, kunjungan ke panti sosial, pelayanan berobat gratis, penyuluhan kesehatan, donor darah, pasar murah dan berbagai lomba-lomba, pada puncaknya akan ada Rapat Paripurna DPRD," rinci Fatoni.

Ada juga banyak program Gerakan Serentak juga telah disiapkan, antara lain Gerakan Perlindungan Pekerja Rentan Serentak Se-Sumsel (GPPRSS).

BACA JUGA:Jam Tangan Casio, Kunci Tampil Stylish Tanpa Khawatir Dompet Tipis! Ini 7 Pilihan Terbaik di Bawah Rp500 Ribu!

BACA JUGA:5 Jam Tangan Casio Wanita Terbaik Dilengkapi dengan Desain Elegan dan Tangguh, Pilihan Sempurna untuk Pacar

Gerakan Bedah Rumah Serentak se-Sumsel (GBRSS), Gerakan Pembangunan Sanitasi Serentak se-Sumsel (GPSSS) dan lainnya. 

Tak lupa Agus Fatoni mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk terlibat dalam mempertahankan predikat Sumsel Zero Konflik dalam menjaga iklim kondusif daerah.

"Kita harus mampu menjaga iklim kondusif, iklim yang mendukung seluruh aktivitas kita, sebab Sumsel ini sudah banyak menyabet penghargaan dan sejumlah prestasi lainnya, ini harus perlu kita tingkatkan dan dipertahankan," pungkasnya.

Adapun rute jalan santai kali ini, dimulai dari halaman Kantor Gubernur Sumsel, dilanjutkan menyusuri Jalan Ade Irma Nasution. 

BACA JUGA:Danrem Gapo Resmikan Kantor Baru Makodim Palembang

BACA JUGA:6 Merk Celana Jeans Denim Pria Terkenal Paling Awet, Jangan Ngaku Keren Kalau Belum Punya

Kemudian Jalan Anwar Sastro, Jalan Jendral Sudirman, Jalan Kapten Marzuki, Jalan Papera, dan Jalan Dwikora. 

Kategori :