Dihadapan ratusan calon jamaah haji, Sandi juga menceritakan berbagai kisah pengalaman ummat manusia di Tanah Suci agar menjadi pengamatan dan penghayatan untuk diteladani yang baik dan dijauhi yang tidak terpuji.
Sementara itu, Kabag Kesra Setda Muba H Opi Palopi juga berpesan kepada ratusan jemaah harus memanfaatkan ibadah dengan sebaik mungkin.
"Manfaatkan waktu untuk ibadah, fokus saja ibadahdan jangan ganggu ibadahnya dengan hal yang tidak perlu," tandasnya.
Dalam kesempatan itu, Kakankemenag Muba Muhammad Makki melaporkan bahwa Jemaah calon haji asal Kabupaten Muba mendapatkan gelombang 1 dan kloter kesatu, terdiri dari 6 rombongan dan 26 regu.
BACA JUGA:Catat Syarat dan Jadwalnya! Kuliah Gratis di Universitas Telkom Bandung, Ini Kata Pj Bupati Muba
"Jamaah calon haji kabupaten Muba sebanyak 270 jamaah yang terdiri dari 121 orang laki-laki dan 149 orang perempuan.
Jemaah haji termuda atas nama Muhammad Kurniadi Ramadan (18 tahun).
Jemaah tertua atas nama Muah Antasan Tarmuji (85 tahun) dari kecamatan Keluang," pungkasnya .
Diiringi lantunan sholawat, Pj Bupati Muba H Sandi Fahlepi, Sekda Muba H Apriyadi Mahmud, Kakanmenag Muba Muhammad Makki SAg bersama OPD dan Forkopimda Muba, menyalami seluruh jamaah laki-laki.
BACA JUGA:Hore, Ribuan Emak-emak Tersenyum Bahagia! Pj Bupati Muba Apriyadi Cairkan Bantu Umak Tahap Pertama
Artikel ini sudah tayang di palpres.disway.id dengan judul Lepas 270 JCH Muba, Ini Permintaan Pj Bupati Sandi Fahlepi