Menjelang Idul Adha, Penjual Hewan Kurban di Palembang Diserbu Masyarakat

Selasa 21 May 2024 - 21:17 WIB
Reporter : Kurniawan
Editor : Kurniawan

"Setiap tahun stok meningkat sekitar 10 persen, begitupun dengan penjualannya yang juga mengalami kenaikan," jelasnya.

BACA JUGA:Jaga Semangat dan Nilai Kebangsaan, Pj Sekda Palembang Pimpin Langsung Upacara Harkitnas ke-116

BACA JUGA:PAD Ditarget Rp2 Triliun, Ini Strategi yang Dipersiapkan Bapenda Palembang

Untuk banjir pesanan, lanjut Rahman mengatakan,bahwa biasanya terjadi pada H-2 menjelang hari raya Idul Adha itu sendiri.

"Untuk pembeli yang tidak mau repot mengurus hewan kurban bisa memesan terlebih dahulu dengan cara memberikan uang muka, kita kasih gratis biaya perawatan dan untuk mengirimannya akan dilakukan pengiriman pada H-1," ungkapnya.

Tidak hanya itu, untuk menarik pembeli Rahman punya cara tersendiri yakni memberi garansi mati ganti hidup apabila hewan yang telah dibeli mati pada saat pengiriman maupun perawatan.

"Kami juga menjamin semua hewan sehat, karena sebelumya telah dilakukan vaksin, sehingga hal yang tidak di inginkan terhdindar," pungkasnya.

BACA JUGA:Ratu Dewa Lantik Pengurus PPI Palembang, Harapkan Sinergi dengan Pemerintah untuk Pembangunan

BACA JUGA:PALTV Gelar Even Silaturacemi Series V Competition Pushbike Sumsel 2024

Sementara itu, peternak sapi, Rujito mengatakan, bahwa dalam menyambut Idul Adha tahun ini pihaknya menyediakan setidaknya 400 ekor sapi.

"Kita menyediakan setidaknya 400 ekor sapi berbagai jenis yang merupakan hasil pertenakan sendiri, sehingga kita pastikan sapi yang kita jual aman dan dalam keadaan sehat," ungkapnya.

Untuk memastikan sapi yang ada di pertenakannya aman dari penyakit, ia melakukan pembersihan kandang hingga menyemprotan disinfektan rutin setiap harinya.

"Untuk memastikan sapi yang kita jual dalam keadaan sehat, maka Langkah-Langkah itulah kita lakukan agar sapi yang dijual dalam keadaan sehat," terangnya.

BACA JUGA:Percepat Pelayanan, Ratu Dewa Bongkar Kabinet di Pemkot Palembang, Ini Daftar 91 Nama yang Dilantik

BACA JUGA:Resmi Pimpin PSMTI Sumsel, Ini Pesan Berharga Pj Gubernur Agus Fatoni untuk Joni Kesuma

Untuk harga jualnya sendiri di tahun ini dipastikan tidak ada kenaikan dengan harga jual mulai dari Rp16 juta hingga Rp 60 juta.

Kategori :