BENGKULU, KORANPALPRES.COM – Pelanggan ICONNET hingga saat ini sudah menyentuh di angka 1 juta orang.
Keberhasilan ini diapresiasi manajemen dengan mengajak 25 pelanggan ICONNET Bengkulu yang terpilih untuk nobar di XXI Cinema Bencoolen Indah Mall, Ahad 26 Mei 2024.
Tak hanya nobar, para pelanggan setia yang terpilih ini juga berkesempatan untuk ramah tamah bersama pimpinan ICONNET Sumbagsel dan Bengkulu.
Kegiatan ini dikemas dalam bentuk makan bersama di resto Calamansy Bengkulu.
BACA JUGA:Review Bell And Ros BR05, Jam Tangan Asal Perancis yang Mewah Masa Kini!
Manager Penjualan dan Aktivasi ICONNET Sumbagsel, Rundu Adi Wahyudi mengatakan, ICONNET merupakan internet broadband untuk rumah dari PLN yang saat ini telah mencatat lebih dari 1 juta pelanggan.
Oleh capaian itu, ICONNET memberi apresiasi dengan menggelar acara serupa di 25 kota tersebar di seluruh Indonesia, dengan total lebih dari 1 juta pelanggan setia terpilih, termasuk Bengkulu.
"Nobar ini kita lakukan untuk memberikan apresiasi atas kepercayaan pelanggan ICONNET yang telah setia berlangganan," ujar Rundu
Masih kata Rundu, ICONNET punya kelebihan yang tak kalah dari provider lainnya.
BACA JUGA:8 Wisata Paling Hits di Magelang, Tawarkan Keindahan Panorama Alam yang Menghipnotis Mata
BACA JUGA:Percepat Penurunan Angka Stunting, Bupati OKU Timur Dorong Puskesmas Maksimalkan Pelayanan Kesehatan
Seperti kualitasnya yang handal dan juga harganya terjangkau dan kuota unlimited. Bahkan paketnya mulai dari Rp200ribuan.
Senada, Manager Unit Layanan PLN ICON PLUS Bengkulu, Nanu Ardiansyah mengungkapkan, PLN ICON Plus akan terus berkomitmen untuk mendorong peningkatan kualitas serta menambah layanan-layanan baru sesuai dengan kebutuhan pelanggan.
Tidak berhenti di situ, ICONNET akan terus berinovasi sampai dengan penambahan produk baru.