PAGARALAM, KORANPALPRES.COM - Sudah berbulan-bulan para atlet yang terjun dalam Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) menunggu bonus dari Pj Wali Kota Pagar Alam H. Lusapta Yudha Kurnia.
Barulah kemarin, Pj Wako menyerahkan uang pembinaan kepada atlet, pelatih, dan official berprestasi pada Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Sumatera Selatan (Sumsel) tahun 2023 lalu di Kabupaten Lahat.
Penyerahan uang pembinaan itu berlangsung di Balai Kota Pagar Alam, Senin (27/05/2024).
Dalam pelaksanaan Porprov tersebut, Kota Pagar Alam berhasil meraih 50 medali kemenangan yang terdiri dari 6 (enam) medali emas, 15 (lima belas) medali perak, dan 29 (dua puluh sembilan) perunggu.
BACA JUGA:Pemkab Muba Mantapkan Persiapan Tuan Rumah MTQ ke-30 dan Porprov Tahun 2025
Pagaralam mengikuti 19 cabang olahraga dalam pelaksanaan Porprov itu.
Menurut Pj Wako, uang pembinaan ini merupakan bentuk apresiasi dari Pemkot Pagar Alam untuk perjuangan seluruh atlet yang telah menorehkan prestasi pada Porprov Sumsel tahun 2023.
Lusapta juga mengucapkan terimakasih kepada seluruh atlet, pelatih dan official yang telah mengharumkan nama Kota Pagar Alam.
Ia mengingatkan dan meminta kepada pelatih dan official untuk terus membimbing seluruh atlet untuk terus mempertahankan dan meningkatkan prestasinya.
BACA JUGA:Ogah Hilang Muka, Pj Bupati Apriyadi Lakukan 2 Persiapan Musi Banyuasin Tuan Rumah Porprov XV
"Saya ucapkan terima kasih yang sebesar-sebesarnya kepada semua pihak yang terlibat. dan saya berharap ke depannya seluruh cabang olahraga untuk terus aktif. Juga terus mendorong kemajuan untuk Kota Pagar Alam. Semoga penghargaan ini dapat menjadi motivasi kedepannya," pesan Pj Walikota.
Diketahui berbulan-bulan lalu (persisnya September tahun lalu), perhelatan Pekan Olahraga Provinsi XIV Kabupaten Lahat sudah menyelesaikan seluruh nomor pertandingan. Kontingen Kota Pagaralam akihrnya terhindar dari posisi juru kunci.
Hal ini terjadi setelah hampir sepanjang pelaksanaan Porprov XIV ini tercatat sebagai pengumpul medali di urutan paling buncit.
Menjelang hari-hari terakhir penutupan dengan perjuangan keras para atlet yang berusaha mengumpulkan medali posisi Pagaralam sedikit terdongkrak.