Dikabarkan ada beragam fitur yang melebihi ekspektasi dari para penggunanya.
Seperti diketahui jika realme GT Series mendapat julukan Flagship Killer.
Gelar ini diperoleh karena mampu menghadirkan terobosan pada smartphone di kelas flagship.
Menariknya, di series ini tidak hanya mengusung performa terdepan saja, tapi juga menghadirkan fitur terbaru.
BACA JUGA:Realme C63, Ponsel Low End yang Segera Masuk Indonesia
GT Series akan mengusung teknologi AI, sehingga mampu memberikan pengalaman terbaik bagi para anak muda.
Melalui perpaduan sempurna antara performa unggul serta teknologi AI yang mutakhir.
Realme GT Series terbaru akan diposisikan sebagai New Flagship Killer Powered by AI yang akan menghadirkan kemudahan bagi anak muda dalam menjalani aktivitas.
Bagi realme, kehadiran teknologi AI akan menjadi bagian penting dalam perjalanan perkembangan industri smartphone.
BACA JUGA:Cocok saat Momen Lebaran, 3 Fitur Terbaik realme 12 5G Bisa Jadi Pilihan Tepat
Bahkan akan ikut andil dalam membentuk era baru dalam hal fungsi dan kegunaan teknologi bagi para penggunanya.
Hadirnya era AI-Generated Content (AIGC) akan memacu gelombang baru dari ekspansi pasar.
Termasuk juga mampu mendorong smartphone yang memiliki kemampuan AI ke fase yang baru.
Tak hanya itu, adanya AI akan mengubah lanskap industri smartphone.
BACA JUGA:Pengisian Cepat dan Baterai Tahan Lama, realme 12+ 5G Cocok Jadi Teman Mudik Kamu
Dari awalnya hanya fokus pada kualitas hardware semata, namun saat ini akan memadukan antara hardware, software, dan kemampuan teknologi.