Lampung Half Marathon dalam rangka memperingati HUT Provinsi Lampung ke-60 tak luput dari Para Atlet Lari Yonif 143 Tri Wira Eka Jaya.
BACA JUGA:Pangdam II Sriwijaya Terima Penghargaan Pin Emas Dari Kapolri, Ini Buktinya
Salah satunya Pratu Asep Saipudin yang kembali berhasil meraih juara pertama jarak 10K dengan catatan waktu 35menit 55 detik.
Lampung Half Marathon 2024 sebanyak 5000 peserta yang ikut berpartisipasi dalam rangka memperingati HUT Provinsi Lampung baik dari lokal, nasional, bahkan internasional yang ikut serta memeriahkan acara tersebut.
Pada kesempatan ini Danyonif 143 Tri Wira Eka Jaya, Letkol Inf Danang Setiaji S.IP menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih.
Serta rasa bangga atas segala prestasi yang telah diraih oleh Pratu Asep Saipudin sekaligus menjadi motivasi.
BACA JUGA:Ada Sidak, Conduct Discipline Team PBB Datangi Markas Satgas Kizi TNI Konga, Berikut Sasarannya
BACA JUGA: Pejabat Korem Gapo Ini Hadir Dalam Syukuran Hari Bhayangkara Ke-78 di Polda Sumsel
Bagi prajurit lainnya untuk selalu berprestasi di berbagai bidang untuk mengharumkan nama dan kebanggaan Satuan.
"Usai pelaksanaan Lampung Half Marathon ini, Pratu Asep Saipudin bersama para atlet lain diharapkan agar terus berlatih dan tingkatkan kemampuan untuk terus dapat berprestasi pada setiap event lomba lari," pungkasnya.
Dapatkan update konten terkini dan terbaru setiap hari di koranpalpres.com. Ayo Gabung di Channel WhatsApp dengan cara klik link ini "Channel WA koranpalpres.com".