PALEMBANG – Dies Natalis UIN Raden Fatah ke-59 sangat istimewa karena kampus berbasis Islam tersebut mencatat sejarah meraih Akreditasi Unggul Perguruan Tinggi dari BAN-PT.
Dengan kata lain, Dies Natalis UIN Raden Fatah ke-59 mendapat kado spesial yang menjadi bukti pimpinan dalam meningkatkan mutu pendidikan.
Ketua Penanggung Jawab Dies Natalis ke-59, Dr. Muhammad Harun. M.Ag mengatakan, peringatan hari lahir kampus berbasis Islam ini sangat spesial.
Hal ini dikarenakan baru-baru ini UIN Raden Fatah Palembang berhasil meraih akreditasi unggul Perguruan Tinggi.
BACA JUGA:Berikan jam Komandan, Dandim 0408/BS Sampaikan Hal Ini kepada Anggota
"Dies Natalis ini sangat berdekatan dengan pengumuman akreditasi kemarin, sehingga menjadi kado spesial untuk usia kampus yang sudah menginjak ke 69 tahun,” jelasnya.
Lebih jauh kata Dr. Harun, Dies Natalis UIN Raden Fatah ke-59 ini akan berlangsung dari tanggal 16-22 November 2023.
Dijadwalkan ada beberapa kegiatan yang akan memeriahkan Dies Natalis UIN Raden Fatah ke-59 ini seperti Pekan Olahraga dan Seni (Porseni), jalan santai.
Dan terakhir siding senat terbuka dengan agenda pengukuhan 5 Guru Besar, laporan kinerja Rektor UIN Raden Fatah dan syukuran APT.
BACA JUGA:Kasad Ingatkan Prajurit Tetap Pegang Teguh Netralitas TNI, Begini Pesan Pada Upacara Bendera 17-an
"Kami sudah menyiapkan beberapa acara dan beberapa pertandingan dari kelas pelajar, mahasiswa dan tenaga pendidik di lingkungan UIN Raden Fatah Palembang," ungkapnya.
Berbagai kegiatan tersebut, sambung Dr. Harun, pihaknya berharap bisa memberikan semangat bagi mahasiswa maupun tenaga pendidik.
Terlebih, Rektor UIN Raden Fatah Palembang berkeinginan untuk mencari bibit dari kalangan mahasiswa dalam Pekan Olahraga dan Seni.
“Ini murni pembinaan. Rektor menginginkan kita untuk menemukan dan merangkul siswa se Sumatera Selatan yang memiliki potensi besar agar tahu dan mengenal UIN Raden Fatah Palembang ini, " ujarnya.
BACA JUGA:Giliran Siswa di SDN 16 Palembang Dapat Dapur Masuk Sekolah, Program Unggulannya Kodam II/Swj