PALEMBANG, KORANPALPRES.COM - Di tahun 2024 ini, ada 2 agenda penting yang menjadi perhatian serius Kepolisian Daerah (Polda) Sumatera Selatan (Sumsel).
Bahkan juga menjadi perhatian pemerintah daerah, dimana agenda tersebut Pilkada Serentak dan juga Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla).
"Untuk melakukan antisipasi ke-2 kegiatan tersebut agar hal yang kita tidak inginkan terjadi, membuat kita menggelar pelatihan dan juga pengawalan VIP cagub dan cawagub," ujar Wakapolda Sumsel, Brigjen Pol M Zulkarnain SIK M Si di Jakabaring Sport City (JSC) Palembang, Sabtu 27 Juli 2024.
Untuk pelatihan sendiri diselenggarakan sejak 24 Juli hingga 26 Juli 2024 yang diikuti oleh personel Polri maupun TNI hingga instasi terkait.
BACA JUGA:Menebar Kebaikan, Begini Cara Personel Bid Humas Polda Sumsel Lakukan di Masjid KH Al-Balkhi
BACA JUGA:Sambut Operasi Mantap Praja Musi, Polda Sumsel Gelar Giat Satu Ini
"Hingga dilaksanakannya penutupan pada Sabtu 27 Juli 2024 yang kita pimpin secara langsung mewakili bapak Kapolda Sumsel, Irjen Pol A Rachmad Wibowo SIK yang berhalangan hadir," katanya.
Jenderal bintang 1 di Mapolda Sumsel ini menjelaskan, bahwa pengamanan VIP dilakukan hingga diterapkan kepada personel.
Hingga dalam penerapannya dapat mengamankan dan menjamin keamanan calon kepala daerah dan wakil kepala daerah.
"Untuk itu, kita melakukan pengecekan secara langsung dari kemampuan personel, peralatwan, kesiapan hingga hubungan yang terjalin dengan instansi terkait," akunya.
BACA JUGA:Jenderal Bintang 2 Polda Sumsel Apresiasi 2 Polres Jajaran Atas Kinerja Keuangan Terbaik
BACA JUGA:Praktek Langsung, Ratusan Personel Polri-TNI Diajak Menggunakan Alat Pemadam Kebakaran Ini
Sehingga para personel ini dapat menjalankan tugasnya dengan baik dengan adanya pelatihan yang diadakan di JSC Palembang ini.
Sedangkan untuk kasus Karhutla sendiri, Polda Sumsel Bersama pihak terkait berupaya memberikan pelatihan kepada personel dalam membantu dan melakukan pencegahan terhadap Karhutla.
Sumsel ini sangat luas, apalagi untuk wilayah gambutnya. Untuk itulah Polda Sumsel berupaya melakukan pencegahan hingga membantu dalam melakukan pemadaman karhutla.