Menurut Ustadz Adi Hidayat, doa ini bukan hanya sebagai permohonan kepada Allah untuk melunasi utang, tetapi juga sebagai usaha untuk mendapatkan kelapangan rezeki.
BACA JUGA:Al-Quran Datangkan Keberkahan, Ustadz Abdul Somad: Bagi Pembaca Maupun Yang Mendengar
Dalam video tersebut, ia menjelaskan bahwa meskipun utang yang dimiliki terasa sangat besar, dengan membaca ayat ini secara konsisten, diharapkan Allah SWT akan memberikan jalan keluar dan mempermudah pelunasannya.
"Doa ini adalah bentuk permohonan kita kepada Allah agar Dia melapangkan rezeki dan memberikan kecukupan untuk menyelesaikan segala utang," jelas Ustadz Adi Hidayat.
Ia juga menekankan pentingnya berusaha dengan sungguh-sungguh dalam menghadapi masalah keuangan, karena usaha yang dilakukan dengan sepenuh hati merupakan bagian dari doa itu sendiri.
"Usaha tanpa doa adalah bentuk kesombongan, sementara doa tanpa usaha adalah sesuatu yang tidak realistis. Oleh karena itu, gabungkan doa ini dengan usaha yang maksimal agar kita bisa lebih mudah mengatasi beban utang,"tambanya.
Dengan mengikuti saran ini, diharapkan setiap individu yang menghadapi masalah utang dapat menemukan kedamaian dan solusi untuk mengatasi masalah finansial mereka.
Jangan khawatir, dengan keyakinan dan usaha yang tepat, Allah SWT akan memberikan kemudahan dan jalan keluar.
Seperti diketahui, utang adalah suatu kewajiban yang timbul ketika seseorang meminjam uang atau barang dari orang lain dengan janji untuk mengembalikannya di masa depan.
Utang bisa melibatkan sejumlah uang, barang, atau jasa, dan biasanya disertai dengan ketentuan mengenai waktu pengembalian dan, dalam banyak kasus, bunga atau biaya tambahan.
BACA JUGA:Doa Menenangkan Hati dan Pikiran Hingga Meredakan Kecemasan, Yuks Amalkan!
BACA JUGA:Amalkan Doa Ini Berdoa Ketika Cemas dan Khawatir
Secara umum, utang terdiri dari beberapa jenis: