LAHAT, KORANPALPRES.COM - Program Kelas Digital merupakan terobosan terbaru dari MIN 3 Lahat yang dirancang untuk mempermudah kegiatan belajar mengajar (KBM) di dalam kelas.
Kelas Digital diketahui menggunakan teknologi informasi berupa Handphone (HP) yang disediakan oleh wali murid dan proyektor di ruang kelas.
"Yakni dengan membentuk ruang kelas berbasis digital, difasilitasi jaringan WiFi dan seluruh aktivitas pembelajaran semuanya online, mulai dari materi hingga sistem penilaian bagi siswa itu sendiri," sebut Kepala MIN 3 Lahat, Elita Ariani SPd, Jumat 9 Agustus 2024.
Dirinya menambahkan, merupakan program terbaru dengan berupaya untuk memenuhi tantangan era digital dewasa ini, memanfaatkan produk teknologi informasi yang sesuai dengan kebutuhan pendidikan.
BACA JUGA:Rayakan HUT Kemerdekaan RI Pemdes Sukanegara Lahat Lakukan Musyawarah, Ini Hasilnya
BACA JUGA:Luar Biasa! Baru Setahun, Hotel Santika Lahat Sudah Rajai Rating Tertinggi di Sumsel
"Alhamdulillah, semuanya siswa mampu mengikuti program tersebut, yang mana lambat laun kita mesti mengikuti perkembangan jaman serba digital," jelas dirinya.
Ditambahkan dia, setidaknya program sudah berjalan satu bulan, semenjak Juli lalu karena kebetulan memasuki tahun ajaran baru.
"Adapun digital class ini merupakan program utama dari Kementrian Agama (Kemenag) Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) tahun ajaran 2024/2024
Untuk meningkatkan kualitas pendidikan di madrasah dengan memanfaatkan teknologi digital," terang Elita seraya menuturkan, siswa yang mengikuti program ini hanya siswa kelas 5 saja terdiri 5A dan 5B saja, dengan bekerjasama PT Acer Indonesia.
BACA JUGA:Sambut Pilkada Serentak 2024 Polres Lahat Gelar FGD Cooling System, Ini Pesan Kapolres
BACA JUGA:DARURAT! Lahat Krisis Guru Olahraga, Pemkab Desak Guru Honorer Tingkatkan Kualifikasi
Dia berharap, memanfaatkan teknologi dengan berkualitas mampu menghasilkan generasi yang unggul sekaligus handal, dalam menerapkan nilai-nilai islami dalam kehidupan sehari-hari.
"In Syaa Allah, output yang dihasilkan dapat bersaing dengan siswa dari sekolah lainnya, sehingga nantinya mereka tidak terkejut dan sepenuhnya melek teknologi agar tidak ketinggalan," harapnya.
Senada, PIC MIN 3 Lahat Dwi Aulia Rahayu mengatakan, dengan program ini dapat memudahkan siswa dan guru.