Selain warna-warna baru yang segar seperti offwhite, beige, olive, dan gray, dihadirkan juga ragam siluet baru, tekstur baru, juga desain yang disempurnakan.
BACA JUGA:Kolaborasi UNIQLO Segera Luncurkan Koleksi Terakhir x Ines de la Fressange untuk Spring Summer 2024
BACA JUGA:Uniqlo U Rilis Koleksi Terbaru dengan Palet Warna Futuristik dan Desain Genderless
Umumnya sambung Evy, koleksi Fall/Winter diasosiasikan dengan koleksi pakaian hangat untuk cuaca dingin saja.
Namun di sini UNIQLO menghadirkan inspirasi baru berpakaian di mana hangat itu tak selalu identik dengan pakaian yang tebal.
Dengan LifeWear, rasa hangat bisa didapat lewat light layering, sehingga nyaman untuk dipakai beraktivitas.
“Item Fall/Winter kami tak hanya terbatas untuk kegiatan travelling, tetapi juga cocok untuk dikenakan sehari-hari seperti ke kantor, hangout bareng teman, atau hadiri acara,” imbuh Evy.
BACA JUGA:UNIQLO Luncurkan Majalah LifeWear Edisi ke-10 Dalam 12 Bahasa di 26 Negara, GRATIS!
BACA JUGA:Banyak Diskon dan Promosi di Tahun Baru Imlek 2575 Hari Ini, Ada Sociolla, CGV, Uniqlo Hingga McD!
Sementara pasangan suami istri public figure Darius Sinathrya dan Donna Agnesia yang dihadirkan dalam gelaran collection preview yang digelar.
UNIQLO memberi ruang kepada keduanya untuk berbagi cerita dan pengalaman mereka dalam memilih pakaian untuk keluarga.
Kepada awak media, Donna Agnesia mengaku bagi dirinya, clothing is an investment, saat memilih pakaian yang berkualitas tentunya ada banyak pertimbangan.
Dia sendiri mengaku suka memperhatikan dari sisi fungsionalitasnya, termasuk aspek durability-nya.
BACA JUGA:Awal Tahun 2024, UNIQLO Sasar 2 Kota Besar di Indonesia, Tempat Kamu Masuk Ga?
“Saya lebih mengutamakan memilih pakaian yang dapat dikenakan di berbagai aktivitas dan untuk berbagai macam occasion,” jelas Donna.