Ada juga roadshow BeAT on BeAT on School juga ikut memeriahkan Honda DBL.
BACA JUGA:Buka Turnamen Basket Pelajar dan Umum, Pj Bupati Lahat Lakukan Eksebisi Lawan Priamanaya Grup
BACA JUGA:Tim Basket Kodam II/Swj Juara 1 Event BPTD Sumsel Super Cup 2024
Di mana nantinya para peserta berkesempatan untuk mengenalkan tim basket dan dance perwakilan dari masing-masing sekolahnya.
Mengunjungi lebih dari 60 sekolah dan lebih dari 15.000 pelajar di seluruh Indonesia, Honda DBL dengan bangga mempersembahkan games on court berupa BeAT The Obstacle.
“Tak lupa edukasi keselamatan berkendara turut pula dikampanyekan di setiap gelaran ini,” timpal Andy.
Para pelajar diedukasi cara bekendara yang aman melalui konten kolaborasi Riding Bareng #SatuHATI.
BACA JUGA:Tim Bola Basket Yonkav 5/DPC Ukir Prestasi Pada Event BPTD Sumsel Super Cup 2024
BACA JUGA:Ketua KORMI OKU Timur Beri Dukungan Para Atlet Basket Berbakat Ini
Konten kolaborasi ini menggambarkan kemampuan pelajar SMA menjaga keamanan dan ketertiban dalam berkendara.
Apresiasi kepada supporter juga diberikan bagi kelompok pendukung yang tertib selama kompetisi Honda DBL berlangsung.
Termasuk pula penghargaan kepada supporter dengan aksi serunya dan selaras dengan tema Satu HATI.
Andy berharap Honda DBL tidak hanya mengantarkan mimpi putra bangsa untuk mengembangkan bakat dan prestasi di dunia olahraga basket.
BACA JUGA:Kontingen Bola Voli Bhayangkari Sumsel Berangkat ke Jambi, Sosok Jenderal Bintang 1 Ini Melepasnya
Melainkan dapat pula menarik minat generasi muda terhadap olahraga basket untuk berkontribusi menciptakan generasi penerus bangsa.