ASN punya peran serta kedudukan sangat strategis dan menentukan dalam penyelenggaraan pemerintahan, pelayanan publik dan pembangunan.
Untuk mencapai tujuan nasional itu, Elen mengajak ASN Pemprov Sumsel untuk penuh kesetiaan dan ketaatan kepada Pancasila, UUD 1945, Negara dan Pemerintah.
Kemudian, bersatu padu, bermoral baik, berwibawa, kuat, berdaya guna, berhasil guna, bersih, berkualitas tinggi, jujur dan adil.
Serta sadar akan tanggung jawab sebagai unsur Abdi Negara dan Abdi Masyarakat.
“Secara pribadi maupun atas nama Pemprov Sumsel, saya ucapkan selamat kepada penerima Anugerah Tanda Kehormatan Satyalancana Karya Satya,” tutur Elen.
BACA JUGA:Resmi Jadi Sekda Definitif, Edward Candra Tegaskan Komitmen Mengabdi untuk Sumatera Selatan
BACA JUGA:Resmi Gantikan Teddy, Pj Gubernur Elen Setiadi Minta Iqbal Fokus Satu Hal ini!
Dia mendoakan, Allah meridhoi semua upaya yang kita lakukan dan memberikan kesehatan, serta keteguhan iman kepada kita agar tetap dapat memberikan pengabdian yang terbaik untuk Bangsa dan Negara.
“Khususnya daerah yang kita cintai ini, Provinsi Sumatera Selatan,” tukasnya.