Lakukan Blunder Fatal, Ernando Ari Pasrah Posisinya di Timnas Indonesia Akan Digusur Maarten Paes

Sabtu 24 Aug 2024 - 15:21 WIB
Reporter : Citra Utama
Editor : Citra Utama

Terlebih kiper berusia 22 tahun ini sebentar lagi akan memperkuat timnas Indonesia.

BACA JUGA:Pratama Arhan Dicoret di Timnas Indonesia? Ini 3 Penggantinya

BACA JUGA:WADUH! Maarten Paes Ternyata Belum Bisa Bela Timnas Indonesia Lawan Arab Saudi, Debut Hadapi Australia

Netizen meminta kepada pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong untuk tidak memainkan Ernando Ari.

Lebih baik gawang Skuad Garuda dikawal Maarten Paes.

Diketahui Timnas Indonesia akan tampil di putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, yang dimulai pada September mendatang. 

Skuad asuhan Shin Tae-yong akan melawat ke Jeddah untuk menghadapi Arab Saudi pada 5 September 2024 waktu setempat.

Lima hari kemudian, Timnas Indonesia akan menjamu Australia di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta. 

Jelang FIFA Matchday September 2024, PSSI telah memberikan kabar baik dengan hadirnya Maarten Paes dalam skuad. 

Setelah terganjal restu FIFA sejak resmi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) pada akhir April lalu, Paes akhirnya dipastikan bisa mulai mewakili Timnas Indonesia pada September ini.

Netizen pun meminta Shin Tae-yong agar memainkan Maarten Paes untuk menggantikan Ernando Ari. 

Namun dipastikan Maarten Paes baru bisa membela Timnas Indonesia saat menjamu Australia. 

Ernando Ari diperkirakan akan tetap dipanggil dan bermain pada pertandingan kontra Arab Saudi. 

Namun, sang penjaga gawang justru mengatakan ingin fokus bersama Persebaya Surabaya pada tahun ini. 

Hal ini disampaikan olehnya dalam konferensi pers setelah laga kontra Barito Putera, Jumat 23 Agustus 2024 malam WIB, yang berakhir dengan kemenangan 2-1 untuk Bajul Ijo di Stadion Gelora Bung Tomo. 

Ernando mengaku ingin membawa Persebaya untuk meraih gelar juara Liga 1 2024/2025. 

Kategori :