Kemudian pertandingan Festival juga mendapatkan medali emas yang didapatkan oleh Bripda Suci Mutiara Imelda. Piala tambahan kategori Pemain Terbaik Putri Dewasa atas nama Ipda Mardiyati Ade K.P.S, M.H.
BACA JUGA:Malam Apresiasi Kreasi, Ada Sosok Jenderal Bintang 2 dari Polda Sumsel Hadir
BACA JUGA:Buset! Polrestabes Palembang Dipadati Masyarakat, Ada Apa?
"Kita ucapkan selamat dan sukses buat Srikandi Polisi Wanita Republik Indonesia Kebanggaan di hari jadi Polwan Ke-76 menyala Polwan Republik Indonesia," tandasnya.
Sementara itu, Ketua Panitia Pelaksana Pencak silat Championship Kemenpora CUP 2, Drs. HM. Yusuf. M.Si mengucapkan terima kasih kepada peserta yang telah berpartisipasi dalam piala Kemenpora ini, jumlah peserta 945 orang atlet dan 43 Kontingen berasal dari 6 Propinsi.
HM, Yusuf berpesan kepada para peserta untuk tidak sombong dan puas diri setelah berhasil menyabet gelar juara pada Kejuaraan Kemenpora CUP 2 2024 ini, dan meminta untuk terus berlatih.
“Bagi pemenang yang berhasil untuk tetap berlatih, agar dapat mengikuti turnamen yang berikutnya, khususnya juara dari Sumsel akan dipersiapkan pada Kejuaraan Nasional di Semarang, Jawa timur,” tambahnya.
BACA JUGA:Pejabat Bidhumas Polda Sumsel Berikan Pesan Ini Ke Personel Saat Olahraga, Apa Isinya?
BACA JUGA:Wah! Ada Polisi Wanita di Makan Pahlawan, Berikut Lokasinya
Terpisah, Sekretaris Umum IPSI Sumsel, Drs. Darlis, dalam sambutannya mengatakan, pihaknya mengucapkan terima kasih kepada panitia pelaksana yang telah melaksanakan kegiatan dengan sukses.
Pihaknya berharap kedepan Kemenpora untuk terus memberikan rekomendasi kepada Sumsel untuk dapat melaksanakan kegiatan Turnamen Pencak silat ketiga.
“Atas nama IPSI Sumsel saya mengucapkan Terima Kasih kepada Panitia yang telah sukses melaksanakan kegiatan sehingga pelaksanaan berjalan aman dan lancar, Peserta dari 6 Propinsi kami ucapkan Terima Kasih telah datang di Kabupaten Banyuasin mengikuti Kejuaraan ini,” jelasnya.
Ditambahkan Darlis, pihaknya juga mengucapkan Terima Kasih kepada wasit juri yang telah bertugas dengan maksimal sehingga menghasilkan juara yang benar-benar memiliki kualitas.
BACA JUGA:Personel Polda Sumsel Padati JSC Palembang, Ada Operasi Apa Ini?
BACA JUGA:Kapolres Lahat Gelar FGD, Ajak Semua Pihak Ciptakan Pemilu 2024 yang Damai di Kikim Timur
“Saya ucapkan terima kasih juga kepada wasit juri, bertugas dengan profesional dan netral sehingga lahir juara yang benar-benar memiliki kualitas, sesuai dengan skill dan tekhnik,” tukasnya.