Pj Bupati Lahat Ungkap Rahasia Terbesar Bukit Jempol yang Belum Banyak Orang Ketahui, Simak Yuk

Senin 26 Aug 2024 - 10:37 WIB
Reporter : Bernat
Editor : Bernat

LAHAT, KORANPALPRES.COM - Pj Bupati Lahat, Imam Pasli SSTP Msi mengenalkan salah satu destinasi wisata paling terkenal yakni Bukit Jempol.

Bukit Jempol atau biasa juga disebut Bukit Serelo merupakan simbol keramahan masyarakat Lahat terhadap para tamunya.

"Kenapa saya bisa bilang seperti itu Kabupaten Lahat ini merupakan kota tua, jadi sebuah kota yang paling bersih yang sangat bersejarah," ucapnya, Senin 26 Agustus 2024.

Dirinya mengemukakan, kepada para wisatawan untuk jangan lupa mampir dengan durasi lebih lama, untuk melihat dan mengeksplor keindahan panorama alam dimiliki Kabupaten Lahat. 

BACA JUGA:Fraksi DPRD Pinta 4 Kepala OPD Dikembalikan Posisi Semula, Ini Jawaban Menohok Pj Bupati Lahat

BACA JUGA:Waduh! Ada Pertemuan Pj Bupati Lahat dan Kepala BNNK Pagar Alam Bahas Kerawanan Kristal Putih

"Memang tidak dapat dipungkiri Bumi Seganti Setungguan sejak dulu pamornya tidak pernah redup, termasuk objek wisatanya pun selalu menghiasi indahnya bingkai foto Lahat," sebut dirinya.

Sementara, untuk Negeri Seribu Megalitikum adalah semata nama bagi Bumi Seganti Setungguan, berbagai peninggalan megalitik tersebar dipenjuru negeri Kabupaten Lahat, terdapat 64 situs, 15 jenis diantaranya macam-macam diantaranya, arca menhil, arca batu, lumpang batu yang tidak dimiliki di daerah lain.

"Nah ini menandakan salah satu kota yang mempunyai peradaban yang tertua, dibandingkan daerah-daerah lainnya di Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel), kalau kita bandingkan juga dengan situs-situs megalit yang ada di Indonesia lainnya, itu saingannya itu kalau tidak salah ada di Sulawesi Tengah," ucap Imam Pasli.

Kemudian, sambungnya, keindahan alamnya dan kekayaan juga objek-objek wisata yang ada juga dijuluki kota seribu air terjun. 

BACA JUGA:Disdag Adakan OP Murah, Pj Bupati Lahat : Masyarakat Manfaatkan dengan Sebaiknya

BACA JUGA:Pimpin Upacara HUT RI ke-79, Pj Bupati Lahat Ajak Warga Perkuat Kebersamaan

"Sehingga memang harus kita kunjungi satu persatu biar kita tahu apa yang menjadi keunikan dan keindahan dari masing-masing curup tersebut," terang dia.

Termasuk juga, masih ucapnya, bangunan bersejarah seperti Benteng Ayek Lematang merupakan peninggalan pemerintahan Belanda, yang lama kelamaan diambil alih dijadikan sebagai pusat Pemerintah Lahat pada waktu itu.

"Tidak hanya wisata alam dan air yang terkenal, Lahat juga tak kalah pentingnya terhadap bangunan peninggalan sejarah, hingga detik ini tetap terpelihara kelestariannya," imbau dirinya.

Kategori :