Dimana para Pejabat BNNP Sumsel melakukan audiensi dengan pihak RSMH mengenai persiapan tes Urin Narkoba Calon Pilkada 2024.
BACA JUGA:Waduh! 1.293 Orang Asing Diperiksa Petugas Imigrasi, Ada Apa Ini?
Turut hadir dalam kegiatan itu Kepala Bagian Umum, Agusniarti, ST, Kepala Bidang Pemberantasan, Kombes Pol Irzan Haryono, SH.,M.Si, Katim Rehabilitasi, A. Jaib, SKM, Penyuluh Narkoba Ahli Muda, Dempi Hariani, SKM., MM dan Penyuluh Narkoba Ahli Muda, Yeni Yulita, SKM.
Sedangkan dari pihak RSMH sendiri Direktur Medik dan Keperawatan RSMH di dampingi Kepala Instalasi Graha Executive dr. Dian Puspitasari, S.pA(K), M.Kes.
"Alhamdulillah pertemuan kita dengan pihak RSMH berjalan dengan lancar mengenai persiapan tes Urin Narkoba Calon Pilkada 2024," ujar Kombes Pol Irzan Haryono.
Dimana Direktur Medik dan Keperawatan RSMH di dampingi Kepala Instalasi Graha Executive dr. Dian Puspitasari, S.pA(K), M.Kes menerima dengan ramah tamah tim dari BNNP Sumatera Selatan.
BACA JUGA:Tim Jaksa Kejati Sumsel Hadiri Sidang Lanjutan Pra Peradilan, Apa Hasilnya?
BACA JUGA:Gandeng Ciqariskamakeup, Instaperfect Real Skin Make Up Class Ajarkan Bermake-up
Untuk hasil pertemuan yang dilakukan pihaknya dengan Direktur Medik dan Keperawatan RSMH di dampingi Kepala Instalasi Graha Executive dr. Dian Puspitasari, S.pA(K), M.Kes.
Yakni mempersiapkan perjanjian kerja sama oleh RSMH ke BNNP Sumatera Selatan sebelum pelaksanaan pemeriksaan/tes urin calon Pilkada Tahun 2024.
"Jadi kita bersama-sama untuk mempersiapkan diri dalam menyambut pelaksanaan pemeriksaan/tes urin calon Pilkada Tahun 2024, sehingga adanya kegiatan ini yang kita lakukan Bersama pihak RSMH," terangnya.
Bahkan dalam pertemuan yang dilakukan menjelaskan secara teknis pelaksanaan kegiatan tes urin calon Pilkada Tahun 2024.
BACA JUGA:Pj Walikota Palembang Ingatkan ASN Jaga Netralitas Musim Politik, Kedapatan Ini Sanksinya
BACA JUGA:Duet Ideal dan Paling Siap, Saatnya HDCU Nyalakan Sumsel
"Kita juga melakukan survey ruangan tempat kegiatan sebagai lokasi pelaksanaan pemeriksaan/tes urin calon Pilkada Tahun 2024," tambahnya.