Koleksi yanga ada di musem-museum ini adalah macam karya dari zaman kuno hingga Renaissance, termasuk patung, lukisan, dan artefak arkeologis.
Karya-karya seniman terkenal seperti Michelangelo, Raphael, dan Leonardo da Vinci masih tersimpan rapi di sini.
Museum-museum tersebut tidak hanya tempat menyimpan karya seni, melainkan juga bagian dari perjalanan sejarah panjang yang menemani sejarah umat manusia dari zaman kuno sampai sekarang.
3. Gereja Terbesar di Dunia
BACA JUGA:Mengapa Paus Fransiskus Memilih Indonesia Sebagai Negara Pertama Perjalanan Apostolik Kali Ini?
Basilika Santo Petrus, gereja terbesar di dunia, bukan hanya ikon arsitektur, tapi juga pusat spiritual bagi jutaan umat Katolik di seluruh dunia.
Panjang gereja sekitar 220 meter dan tinggi kubah mencapai 136 meter. Gereja ini mampu menampung hingga 60 ribu orang sekaligus.
Gereja ini didirikan di atas makam Santo Petrus, salah satu dari dua belas murid Yesus, dan menjadi tempat ziarah penting sejak berabad-abad lalu.
Seluruh aktivitas spiritualnya dipimpin langsung oleh Paus, dan merupakan tempat paling sakral bagi umat Katolik.
BACA JUGA:Kunjungi Indonesia Pertama Kali Paus Franciskus Akan ke Masjid Istiqlal
4. Punya Jalur Kereta Terpendek di Dunia
Vatikan memegang rekor sebagai negara dengan jalur kereta api terpendek di dunia dengan hanya sepanjang 300 meter!
Jalur ini dibangun pada tahun 1933, menghubungkan Vatikan dengan jaringan kereta api Italia. Digunakan biasa untuk keperluan logistik serta acara-acara khusus dan memiliki arti penting bagi Vatikan.
Terutama dalam hal transportasi barang dan kebutuhan sehari-hari.
Stasiun kereta ini memiliki desain arsitektur yang unik dan elegan dengan kombinasi sempurna antara kereta bergaya klasik dengan elemen modern.
BACA JUGA:Paus Fransiskus Bakal Kunjungi Indonesia, Catat Tanggal dan Agendanya!