Warga Palembang Serahkan Ratusan Amunisi dan Magazen M16 kepada Kodim Palembang, Inilah Buktinya

Senin 09 Sep 2024 - 13:06 WIB
Reporter : Kurniawan
Editor : Kurniawan

PALEMBANG, KORANPALPRES.COM - Kodim Palembang menerima penyerahan aminisi Senjata Api (Senpi) berupa 1 buah Magazen M16 berserta Amunisi Tajam Kaliber 5,6 sebanyak 146 Butir, dari warga kota Palembang.

Yang tidak lain Yovita istri pensiun TNI yang bertugas terakhir di Kodam II Sriwijaya bertempat di ruang piket Kodim Palembang.

Yang beralamat di Jalan Abdul Rozak, Kelurahan 2 Ilir, Kecamatan Ilir Timur (IT) II  Palembang, Senin 9 September 2024.

Kemudian juga diserahkan kepada Kodim Palembang di ruang piket berupa Klongsong Amunisi Kaliber 5,6 Sebanyak 426 Butir.

BACA JUGA:Wanita Ini Dapat Pengobatan Dari Satgas Pamtas RI-PNG, Luka Apa?

BACA JUGA:Berjibaku Bersama Warga Padamkan Api, Beginilah Cara Prajurit Kodim Lubuk Linggau Lakukan

Komandan Kodim (Dandim) Palembang Letkol Kav Ferdiansyah, S.Sos menerangkan bahwa kodim Palembang menerima penyerahan senjata berupa Magazen M16.

Berserta Amunisi Tajam Kol 5,6 Sebanyak 146 Butir, Klongsong Amunisi Kol 5,6 Sebanyak 426 Butir yang diserahkan oleh Yovita kepada Pa Piket Kodim Palembang.

"Magazen M16 bersama amunisi ini merupakan milik pensiunan TNI yang bertugas terakhir di Provost Kodam II Sriwijaya berpangkat Peltu Purnawirawan dan secara resmin kita terima melalui Perwira Piket Kodim bersama anggota Intel kodim," jelas Dandim.

Kodim Palembang sangat mengapresiasi warga yang secara sukarela telah menyerahkan secara sadar Magazen M16 berserta Amunisi.

BACA JUGA:Tidak Hanya Jaga Wilayah, Ini Tugas Lain Prajurit Daerah Perbatasan

BACA JUGA:Berbagi Kebahagiaan, Satgas Pamtas Yonif 141 Aneka Yudha Jaya Prakosa Galakan Baksos Trisula, Apakah itu?

Penyerahan Amunisi  senjata api ini  sebagai bukti kepercayaan masyarakat kepada aparat keamanan.

"Sementara itu Amunisi dan Magazen saat ini masih di amankan di Gudang Senjata Kodim Palembang dan selanjutnya akan diserahkan kepada pihak Paldam," ungkap Dandim.

Sebelumnya, Guna menyukseskan gelaran Pilkada serentak, Kodim Palembang di bawah pimpinan Dandim Letkol Kav Ferdiansyah S.Sos menggelar pelatihan Penanggulangan Huru Hara (PHH) Palembang, Senin 22 Juli 2024.

Kategori :