Dari lima pertandingan bersama Timnas Indonesia, Ragnar Oratmangoen mencetak dua gol.
Salah satu golnya tercipta ke gawang Arab Saudi di matchday 1 Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
3. Calvin Verdonk
Dia adalah salah satu bek kiri terbaik di Eredivise, kompetisi kasta teratas Liga Belanda.
Calvin Verdonk gabung timnas Indonesia sejak Juni 2024.
Baru dua pertandingan bersama Skuad Garuda, ia sudah menjadi idola baru penggemar Timnas Indonesia.
Kemampuannya dalam menjaga pertahanan Timnas Indonesia sangat apik.
Selagi ia di lapangan, Skuad Garuda baru kebobolan satu gol.
Tepatnya saat menghadapi Arab Saudi.
4. Nathan Tjoe A-On
Pemain ini juga absen saat Timnas Indonesia kalah telak dari Australia di awal tahun 2024.
Nathan Tjoe A-On baru mendapatkan paspor Indonesia pada Maret 2024.
Sejak mendapatkan paspor Indonesia, Nathan Tjoe muncul sebagai pemain andalan Timnas Indonesia, baik itu di sektor kiri pertahanan maupun gelandang sentral.
Nathan punya pengalaman menghadapi Australia, tepatnya Australia U-23.