Tinjau Pelaksanaan ANBK Tingkat SMP, Kepala Disdik Palembang Beri Pesan Ini untuk Siswa

Senin 09 Sep 2024 - 19:59 WIB
Reporter : Dian Cahyani Fitri
Editor : Dian Cahyani Fitri

PALEMBANG, KORANPALPRES.COM - Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Kota Palembang, Adrianus Amri meninjau pelaksanaan ANBK (Assasmen Nasional Berbasis Komputer) jenjang Sekolah Menengah Pertama (SMP).

Dimulai dari tanggal 9-12 September 2024 di SMPN 9 dan SMPN 10, Senin 9 September 2024.

Dikatakan Amri, ANBK jenjang SMP ini diikuti oleh 212 SMPN dan swasta Kota Palembang yang terdiri dari 2 gelombang untuk pelaksanaannya.

“Peserta ANBK hanya siswa kelas 5 untuk jenjang SD dan kelas 8 untuk jenjang SMP. Gelombang pertama pada hari Senin dan Selasa, sementara gelombang kedua pada Rabu dan Kamis,” ungkapnya.

BACA JUGA:Melek Teknologi! SMPN 2 Lahat Latih Siswa Lewat Simulasi ANBK, Ini Tujuannya

BACA JUGA:KEREN! Ujian Sekolah SMPN 3 Lahat Gunakan Berbasis Komputer atau CAT, Ini Penjelasan Kepsek

Untuk pengawasannya sendiri dilakukan pengawasan silang antar SMP per kecamatan dan juga di awasi oleh BPMP Provinsi Sumsel. 

“Ada 3 sesi pelaksanaan. Sesi pertama pukul 07.20 WIB Sesi kedua pukul 10.30 WIB dan sesi ketiga pukul 14.10 WIB. Tapi kalau pesertanya di bawah 45 orang, bisa jadi hanya ada 2 sesi,” paparnya.

Pada ANBK, lanjut Amri, ada soal Literasi dan Numerasi dengan tingkat kesulitan yang beragam.

Hal ini diharapkannya menjadi stimulan untuk meningkatkan minat baca atau literasi peserta didik.

BACA JUGA:Cegah Perilaku Menyimpang Pada Anak, Disdik Palembang Imbau Guru Tingkatkan Pembekalan Agama Siswa SD-SMP

BACA JUGA:Pesan Kadisdik Palembang Kepada Orang Tua: Biarkan Anak Bermain Minimal 30 Menit Sehari, Ini Alasannya!

“Kami berharap, dengan adanya ANBK ini dapat menjadi salah satu upaya meningkatkan minat baca atau literasi para peserta didik,” tutupnya.

Kategori :