JAMBI, KORANPALPRES.COM - Pejabat Nomor 1 di Kodim Bute yang tidak lain Dandim Bute Letkol Inf Arief Widyanto, S.E., M.Han secara resmi menutup Kejuaraan Karate Shokaido Festival Open dan Festival Se-Sumatera.
Yang diikuti oleh 1.025 atlit Karate dari berbagai Provinsi Sumatra, bertempat di Gedung Olahraga Seruni Baru, Kabupaten Bungo, Ahad 15 September 2024.
Dalam sambutannya, Dandim mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada seluruh panitia.
Para atlet, pelatih, serta semua pihak yang telah mendukung terselenggaranya kejuaraan dapat berjalan dengan baik dan lancar.
BACA JUGA:Olahraga Bersama di Jasdam II Sriwijaya, Ada Sosok Pangdam, Berikutlah Buktinya
BACA JUGA:Wah! Ada Turnamen Sepak Bola Danyon Cup 141 Aneka Yudha Jaya Prakosa, Siapa Yang Membukanya?
"Kegiatan ini tidak hanya menjadi ajang pembuktian kemampuan dan bakat dari para atlet, namun juga sebagai wujud nyata sinergi antara TNI dan masyarakat dalam membangun prestasi olahraga, khususnya di bidang bela diri karate," ucapnya.
Dengan hadirnya peserta dari berbagai daerah se-Sumatera ini menunjukkan semangat persatuan dan kesatuan bangsa yang sangat kuat.
"Saya sangat bangga melihat dedikasi, sportifitas dan jiwa juang para atlet selama kompetisi ini berlangsung," imbuhnya.
Selain merayakan prestasi yang diraih, lanjutnya, juga ingin mengingatkan kepada para atlet bahwa kemenangan bukan hanya tentang membawa pulang medali.
BACA JUGA:Babinsa di Lampung Timur Ini Dampingi Pembuatan Badan Jalan di Desa Binaan, Berikut Buktinya
BACA JUGA:Beginilah Keseruan Final Turnamen Futsal Piala Pangdam II Sriwijaya HUT Ke-79 TNI
Tetapi tentang bagaimana utnuk mengembangkan karakter yang tangguh, disiplin, dan bertanggung jawab.
"Di usia TNI yang ke-79 ini, kami terus berkomitmen tidak hanya mengabdikan diri menjaga keamanan negara," katanya.
Tetapi juga berupaya membina generasi muda melalui kegiatan seperti ini. "Semoga menjadi kontribusi positif dalam meningkatkan prestasi olahraga karate dan kualitas bangsa Indonesia," tandasnya.