Ngesti-Amin Kampanye Perdana, Ratusan Warga Tanjung Rambang Inginkan Keduanya Pimpin Prabumulih

Rabu 25 Sep 2024 - 21:06 WIB
Reporter : Andre
Editor : Dian Cahyani Fitri

PRABUMULIH, KORANPALPRES.COM - Luar biasa antusias ratusan warga Tanjung Rambang dalam menghadiri kampanye perdana paslon walikota dan wakil walikota Prabumulih nomor urut 3 Hj Ngesti Rahayu Ridho - H Mat Amin.

Mereka secara emosional dengan lantang menyuarakan menginkan keduanya untuk memimpin kota Prabumulih dengan meneruskan program-program walikota sebelumnya.

Kedatangan kedua paslon dengan selogan "BerGema" ke Kelurahan Tanjung Rambang memang telah ditunggu masyarakat.

Hal ini dikarenakan keduanya yang merupakan birokrat dan teknokrat ini memang terkenal dekat dengan warga. 

BACA JUGA:4 Bupati Definitif Cuti Kampanye, Pj Gubernur Sumatera Selatan Gercep Kukuhkan Pejabat Pengganti Sementara

BACA JUGA:Deklarasi Kampanye Damai di Jambi, Hadir Jenderal Bintang 1 Makorem Gapu

Dan mempunyai visi dan misi yang jelas karena lebih mengedepankan kesejahteraan warga.

Yang mana hal itu pernah dilakukan walikota Prabumulih sebelumnya yakni Ir H Ridho Yahya yang merupakan suami dari Hj Ngesti Rahayu Ridho Yahya. 

Dalam kampanye perdana, Calon Walikota Hj Ngesti Ridho Yahya dan Calon Wakil Walikota H Mat Amin paslon nomor urut 3 ini melakukan caranya dengan mengajak senam sehat bersama.

Warga pun tampak antusias ikut terjun senam sehat bersama dan mengikuti secara kompak para instruktur senam. 

BACA JUGA:Dapat Nomor Urut 3, Ngesti Amin Optimis Angka Ganjil Menang di Pilkada Prabumulih

BACA JUGA:Senam Sehat Bertabur Doorprize Meriahkan Sosialisasi HDCU dan Ngesti-Amin, HUT Partai Demokrat ke-23

Keriuhan warga Tanjung Rambang kembali terjadi ketika mantan walikota Prabumulih Ir H Ridho Yahya MM hadir diantara warga dan ikut senam bersama.

Dalam pidato orasinya Hj Ngesti Ridho mengajak warga untuk memilih paslon nomor urut 3 yakni Ngesti-Amin.

Selain itu menjanjikan warga kota Prabumulih kalau tidak ada pertambangan batubara karena nantinya bisa merusak lingkungan. Jika kami berdua terpilih menjadi walikota dan wakil walikota Prabumulih. 

Kategori :