PALEMBANG, KORANPALPRES.COM - Wardah rutin menggelar beauty class dengan melakukan banyak kolaborasi.
Kali ini Wardah menggelar beauty class dengan hasil kolaborasi bersama Guardian PS mall Palembang.
Para peserta yang mengikuti beauty class kali ini tidak dipungut biaya.
Karena peserta yang datang hanya cukup membawa struk belanja.
BACA JUGA:Wardah Dukung Ajang Pemilihan Putra Putri Saintek 2024 UIN Raden Fatah Palembang
Setelah itu peserta bisa mengikuti rangkaian beauty class untuk belajar bersama merias wajah.
Tak hanya belajar merias wajah tapi peserta juga mendapatkan materi tentang merawat penampilan.
Serta para peserta yang hadir juga mendapatkan bekal keterampilan make up yang expert dari Eka, Elisyah dan Shinta team promotor Wardah.
Event beauty class ini diikuti dengan antusias oleh customer Guardian PS mall Palembang yang hadir.
BACA JUGA:7 Rekomendasi Produk Skincare Wardah Paling Terbaik, Ampuh Atasi Berbagai Permasalahan Kulit!
Wardah juga mengedukasi kepada para peserta untuk mengenali jenis kulit sehingga produk kecantikan yang digunakan bisa sesuai.
Cara menggunakan make up yang baik dan benar juga tidak lupa diajarkan oleh team Wardah.
Wardah sebagai Brand Kosmetik, selalu mengedukasi tentang permasalahan kulit wajah.
Produk dari Wardah aman dan cocok untuk segala jenis kulit bisa digunakan semua kalangan, baik itu untuk cewek maupun cowok.
BACA JUGA:Rekomendasi Moisturizer Wardah Terbaik, Bikin Glowing dan Putih