PALEMBANG, KORANPALPRES.COM – Bukan hanya jajaran Prajurit, sejumlah Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Kodim 0405/Lahat pun terlihat antusias mengikuti latihan Peraturan Militer Dasar (Permildas).
Rangkaian latihan yang berlangsung di lapangan Apel Makodim 0405/Lahat, Jalan Residen A Razak, Kelurahan Kotabaru, Kecamatan Lahat, Kabupaten Lahat kali ini memang melibatkan jajaran ASN juga.
Nah loh, kenapa ya kira-kira jajaran ASN ikut dilibatkan dalam rangkaian latihan militer itu?
Diketahui, peserta latihan Permildas mengikuti beberapa materi antara lain Peraturan Baris-berbaris (PBB) dan Peraturan Penghormatan Militer (PPM).
BACA JUGA:Prajurit 147/KGJ Ukir Prestasi di Event Babel Run 2023
Dandim 0405/Lahat, Letkol Inf Toni Oki Priyono SIP melalui Pasi Ops, Lettu Czi Herry menyampaikan bahwa PBB dan PPM merupakan dasar kemampuan yang harus dikuasai setiap Prajurit TNI dan ASN di manapun bertugas.
"Ini adalah dasar dari segala dasar di dunia militer, jadi sebagai seorang prajurit memang sudah sepatutnya untuk menguasai teknik yang betul," sebut Herry, Senin (27/11/2023).
Tentu saja, sambung Herry, latihan ini menjadikan modal utama bagi mereka termasuk juga ASN.
"Penguasaan ini tidak serta merta dialamatkan kepada personil TNI semata, akan tetapi ASN pun harus mampu mempelajarinya dengan sungguh-sungguh," jelasnya.
BACA JUGA:Wujudkan Generasi Muda Yang Tangguh, Babinsa Kodim Bangka Latihan Dasar Kepemimpinan
Dia berharap, kepada seluruh Prajurit Kodim 0405/Lahat, di samping melaksanakan tugas kewilayahan dan rutinitas harian sesuai fungsi dan bidang masing-masing.
"Juga terus melatih dan menguasai pengetahuan dasar keprajuritan serta kesiapan kondisi fisik para Prajurit, juga harus tetap terjaga, sehingga tugas pokok dapat dicapai dan kemampuan perorangan tetap terpelihara," terangnya.
Herry meminta para peserta Permildas untu terus latih dan kuasai pengetahuan dasar keprajuritan, serta selalu jaga kondisi fisik sehingga tugas pokok dapat dicapai dan kemampuan perorangan tetap terpelihara.
“Kami berharap lewat latihan ini dapat meningkatkan kedisiplinan dan kemampuan Prajurit,” pungkasnya.
BACA JUGA:Puluhan Butir Peluru Aktif dan Granat Diserahkan Ke Babinsa, Bukti Kedekatan TNI dan Rakyat