JAMBI, KORANPALPRES.COM - Madrasah Darul Ulum yang ada di desa Bedeng Rejo, Kecamatan Bangko Barat, Kabupaten Merangin tak luput dari perhatian satgas TMMD ke-122 Kodim Sarko, Jumat 4 Oktober 2024.
Hal ini bukan tak beralasan, karena sekolah madrasah yang dibangun swadaya oleh masyarakat kondisinya sangat memprihatinkan, padahal disekolah inilah dilahirkan anak-anak berpendidikan yang berlandaskan agama.
Terlihat anggota Satgas TMMD ke-122 mulai melakukan pemasangan dinding, dan mempersiapkan material lainnya. Renovasi sekolah madrasah Darul Ulum ini meliputi perbaikan dinding, kusen, lantai hingga plafon.
Salah satu anggota Satgas TMMD Koptu Romi saat ditemui dilokasi mengatakan jika dirinya bersama anggota satgas lainnya ditugaskan untuk merenovasi madrasah tersebut.
BACA JUGA:Terungkap, Ternyata Korem Gapo Juga Ikut Serta di Upacara Parade dan Defile Kodam II Sriwijaya
BACA JUGA:Ternyata Pembukaan Jalan Ini Menjadi Target Utama TMMD Ke-122 Kodim Sarko
"Ya, kemarin dinding sudah kita bongkar. Saat ini kita pasang dinding baru. Dan ini semua kusen untuk pintu dan jendela kita ganti semua sebab yang lama tidak layak kita gunakan," jelas Romi
Lebih lanjut dijelaskan Romi, dirinya bersama anggota satgas lainnya berbagi tugas dalam pengerjaan renovasi madrasah ini.
"Kita berbagi tugas agar pengerjaan renovasi madrasah ini cepat selesai, ada yang pasang dinding, ada yang nyiapin kusen dan juga ada nyiapin kerangka plafon. Ini termasuk renovasi besar karena hampir semua bangunan madrasah kita rehap," pungkasnya.
Bahkan TMMD ke-122 Kodim Sarko menjadikan target utama pada pembukaan jalan yang nantinya akan menghubungkan antara Desa Bedeng Rejo ke Desa Sungai Putih, Kecamatan Bangko Barat, Kabupaten Merangin, Provinsi Jambi.
BACA JUGA:SINERGI! Anggota Polres Empat Lawang Berikan Penyuluhan Bahaya Narkoba, Ini Pesannya
BACA JUGA:Sumur Bor TMMD ke-122 Kodim Lahat Titik Kedua Capai Kedalaman 15 Meter, Ini Kata Koordinator
Hal ini tak lepas dari tujuan agar kedua desa tersebut laju perekonomiannya dapat meningkat.
Saat ini Satgas TMMD ke-122 Kodim Sarko telah memulai pelaksanaan pembukaan jalan yang selama ini menjadi hambatan warga untuk beraktivitas.
Progres Pembukaan dan Peningkatan Jalan TMMD ke-122 di desa Bedeng Rejo Kecamatan Bangko Barat dijelaskan Mayor Arm Adi Hernizam perwira Satgas TMMD ke-122 Kodim 042Sarko sudah mencapai 12 hingga 20 persen.