10 Makanan Indonesia dengan Rating Terburuk 2024 Versi Taste Atlas, Lawar dan Paniki Termasuk

Kamis 17 Oct 2024 - 19:55 WIB
Reporter : Eko Wahyudi
Editor : Eko Wahyudi

Lawar merupakan makanan orang  Bali yang biasanya terdiri dari potongan daging dan sayuran, dicampur dengan kelapa, bubuk cabai, terasi, daun jeruk purut, lengkuas, dan kunyit. Aslinya dibuat daging babi atau kura-kura. Namun kini, daging ayam, bebek, atau sapi juga kerap digunakan. 

5. Pepes tahu (3 dari 5 bintang) Ini hidangan asli Jawa Barat, terdiri dari tahu kukus yang dibumbui dan dimasak dalam daun pisang. 

Bahan-bahannya terdiri dari  tahu, daun pisang, paprika, daun bawang, kubis dan pasta rempah yang terbuat dari bawang merah, bawang putih, gula, garam, dan cabai rawit.

Tahu harus dihaluskan dan dicampur dengan bumbu halus, paprika, dan daun bawang. Campuran tersebut kemudian dibungkus dengan daun pisang, dikukus, lalu disajikan selagi hangat dengan nasi.

BACA JUGA:Awas! 6 Jenis Makanan Ini Bisa Bikin Cepat Tua, Hindari Jika Ingin Awet Muda

6. Wajik (3,1 dari 5 bintang)

Ini adalah  kue ketan tradisional khas Jawa.

Bahannya biasanya dibuat dengan campuran beras ketan, gula aren, santan, daun pandan, dan garam.

Beras ketan direndam, dicuci, dikukus, dan dimasak dalam wajan dengan santan hingga meresap.

Selanjutnya, daun pandan dimasak dengan gula aren hingga menjadi karamel, kemudian masukkan santan dan garam ke dalam campuran sampai mendidih, lalu nasi ketan diaduk dan dituang ke loyang. Wajik yang sudah mengeras dan dingin pun perlu dipotong sebelum dinikmati. 

BACA JUGA:5 Makanan yang Kaya Protein, Ampuh Buat Turunkan Berat Badan

7. Bakso ayam (3,1 dari 5 bintang)

Selain dari daging sapi, bakso  dari daging ayam juga banyak dijumpai di Indonesia. Seperti bakso sapi, hidangan ini juga bisa dikonsumsi langsung atau dengan tambahan kuah panas yang lezat. 

8. Nasi jagung (3,1 dari 5 bintang) Nasi jagung merupakan makanan khas Indonesia yang terbuat dari jagung sebagai bahan dasarnya dan sangat populer di daerah yang berasnya sulit diperoleh atau mahal. Sehingga jagung digunakan untuk menggantikan nasi. 

9. Terong balado (3,1 dari 5 bintang)

Terong balado adalah hidangan yang dibuat dengan campuran terong dan saus cabai pedas yang dikenal sebagai balado. Terongnya harus dipotong, digoreng, lalu ditumis dengan saus balado yang dibuat dengan campuran cabai merah, bawang merah, gula aren, air asam jawa, bawang putih, dan garam. 

Kategori :