KORANPALPRES.COM – Tidak hanya pesan teks, pengguna juga bisa mengirimkan file audio di aplikasi WhatsApp.
Tapi sebelum melihatnya, konten-konten audio ini terlebih dahulu diunduh ke folder di memori internal ponsel.
Ke mana WhatsApp mengunduhnya?
Ternyata WhatsApp menyiapkan folder rahasia untuk menyimpan semua audio tersebut.
BACA JUGA:WhatsApp Hadirkan Fitur Tema Chat, Bisa Diubah Tiap Kontak, Bikin Obrolan Makin Seru
BACA JUGA:Cara Blur WhatsApp Web di Laptop dan Komputer agar Chat Tak Diintip Orang Lain
Aplikasi pesan instan ini membuat rangkaian folder khusus di memori internal ponsel untuk menyimpan aneka konten yang diunduh dari percakapan.
Dilansir dari Gearrice pada Rabu, 23 Oktober 2024, pengguna hanya dapat mengakses folder audio WhatsApp di perangkat Android, karena lebih sulit untuk melihatnya di iPhone akibat enkripsi sistem file.
Untuk melihat folder WhatsApp tempat menyimpan semua audio, pengguna harus masuk ke folder penyimpanan internal ponsel dan cari folder bernama Android.
Kemudian pengguna harus masuk ke Media, pindah ke “Com.WhatsApp”, pilih WhatsApp, lalu pilih Media lagi.
BACA JUGA:Privasi Terjamin! Begini Cara Mengaktifkan Fitur Kunci Aplikasi WhatsApp di HP Android dan iPhone
BACA JUGA:Cara Keluar Grup WhatsApp Tanpa Ketahuan Orang Lain, Mudah Dipraktikkan
Di lokasi tersebut, pengguna akan menemukan folder “WhatsApp Voice Notes”.
Di sinilah pengguna akan menemukan semua file yang telah dikirim dan diterima.
Pesan suara WhatsApp terakhir dapat ditemukan di bagian atas.