Siapkan Merek Baru, ini Kinerja Bisnis Berkelanjutan PT Aspirasi Hidup Indonesia di Kuartal Ketiga 2024

Selasa 05 Nov 2024 - 23:28 WIB
Reporter : M Iqbal
Editor : M Iqbal

JAKARTA, KORANPALRPES.COM - Memasuki akhir tahun 2024, PT Aspirasi Hidup Indonesia Tbk atau disingkat (AHI) (ACES) mempertegas komitmen untuk terus bertumbuh dan bersiap meluncurkan identitas merek usaha baru di awal tahun 2025. 

Langkah ini ditopang oleh pencapaian kinerja keuangan dan fundamental bisnis yang berkelanjutan pada kuartal ketiga tahun 2024, didukung oleh strategi ekspansi dan inovasi yang konsisten dan efektif.

Gregory S. Widjaja, Direktur PT Aspirasi Hidup Indonesia Tbk mengungkapkan, pihaknya berkomitmen mempertahankan kinerja yang unggul.

Kemudian siap bertransformasi untuk menjadi perusahaan yang semakin andal, adaptif, dan inovatif dengan menghadirkan merek baru di awal tahun 2025. 

BACA JUGA:Nikmati Diskon Menarik hingga 70 Persen di ACE PTC Mall Palembang: Wujudkan Rumah Impian dengan Hemat

BACA JUGA:Menyongsong Masa Depan: ACE PTC Mall Palembang Hadir dengan Layanan Terbaru untuk Rumah dan Gaya Hidup

Dengan berbekal fondasi bisnis yang berkelanjutan, peningkatan kinerja yang signifikan melalui ekspansi 16 toko baru dan penghargaan yang diraih.

Gregory mengaku optimis dapat semakin relevan untuk memberikan nilai tambah dalam mewujudkan aspirasi hidup pelanggan, dan berkontribusi terhadap pertumbuhan ekonomi Indonesia." 

Pertumbuhan Kuat pada Kinerja Kuartal Ketiga 2024

Kian membuktikan keunggulannya, PT Aspirasi Hidup Indonesia Tbk (ACES) mencatatkan kinerja keuangan yang mengesankan selama 9 bulan pertama tahun 2024.

BACA JUGA:Resmi Hadir di Puri Indah Mall Jakarta Barat, ini Detail Promosi Pembukaan ACE Indonesia dan Toys Kingdom!

BACA JUGA:Solusi Terbaik untuk 'Healing' Agar Lebih 'Chilling', ACE Indonesia Tawarkan Promo Hemat Hingga 2 Jutaan

Dengan laba bersih yang naik 18% dari tahun sebelumnya sebesar Rp574 miliar, mencerminkan rasio keuntungan yang kuat. 

Di samping itu, ACES mencatatkan pendapatan bersih sebesar Rp6,2 triliun, naik 13% dibandingkan periode yang sama tahun lalu.

Dengan peningkatan kontribusi dari kategori Perbaikan Rumah yang menyumbang 52% dari total pendapatan kotor, diikuti oleh kategori Gaya Hidup dengan kontribusi 42%, dan Mainan sebesar 6%. 

Sementara itu, Same Store Sales Growth (SSSG) mencapai 9,8% hingga akhir September 2024, menandakan peningkatan kinerja di setiap toko-toko eksisting.

Kategori :