BANYUASIN, KORANPALPRES.COM - Tim Intelijen Kejaksaan Negeri (Kejari) Banyuasin yang diwakili oleh Ismi Zulkarnain melakukan Penjagaan Posko Pelabuhan dan Pendataan di Posko Perwakilan Kejaksaan Tinggi Sumatera Selatan di Pelabuhan Tanjung Api-Api Kabupaten Banyuasin, Rabu 6 November 2024.
Posko Perwakilan Kejaksaan Tinggi Sumatera Selatan di Pelabuhan Tanjung Api-Api Kabupaten Banyuasin tersebut diharapkan nantinya dapat mengoptimalkan peran Kejaksaan.
Hal ini dalam hal pelayanan publik, khususnya dalam hal pengaduan masyarakat. Kegiatan ini dilakukan secara berkala agar aktivitas pelayanan publik di posko pelabuhan dapat terus berjalan dengan lancar.
"Berdasarkan data laporan harian keberangkatan angkutan kapal di posko pelabuhan pada bulan September untuk jumlah penumpang yaitu 3.648 orang," ujar Kasi Intel Kejari Banyuasin, Didi Aditya Rustanto, S.H., M.H.
BACA JUGA:Laksanakan Koordinasi, Ini Pembahasan Dilakukan Kejari Banyuasin Dengan KPU
BACA JUGA:Ada Perwakilan Kejari Banyuasin Ini di Rapat Koordinasi Penanganan Konflik, Berikut Sosoknya
Dan untuk jumlah kendaraan yaitu 4.044 kapal dari Golongan I-VIII. Sedangkan di bulan Oktober untuk jumlah penumpang yaitu 3.203 orang dan untuk jumlah kendaraan yaitu 7.188 kapal dari Golongan I-VIII.
Dari data tersebut dapat dilihat bahwa terdapat peningkatan. Kejaksaan Negeri Banyuasin tentunya harus menyikapi peningkatan ini dengan baik.
"Dengan cara selalu melakukan pemantauan secara berkala demi tercapainya kepuasaan masyarakat," katanya.
Sebelumnya, Tim Intelijen Kejaksaan Negeri (Kejari) Banyuasin melaksanakan koordinasi ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Banyuasin, Rabu 6 November 2024.
BACA JUGA:Nah! Ada Tim Intelijen Kejari Banyuasin di Graha Sedulang Setudung Pemkab, Ada Apa?
BACA JUGA:Wah! Ada Pengembalian Barang Bukti Berkekuatan Hukum Tetap Dilakukan Kejari Banyuasin
Hal ini mengenai tahapan persiapan menuju Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Selatan serta Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Banyuasin.
"Dari Koordinasi tersebut, KPU Banyuasin menyampaikan bahwa saat ini sedang melaksanakan beberapa giat," ujar Kasi Intel Kejari Banyuasin, Didi Aditya Rustanto, S.H., M.H.
yaitu Sortir lipat surat suara dan Rapat terkait debat ke-3 untuk Calon Bupati dan Calon Wakil Bupati Banyuasin yang akan di selenggarakan pada tanggal 10 November 2024.