KORANPALPRES.COM – Sandy Walsh sudah tiba di Jakarta untuk bergabung dengan Timnas Indonesia jelang laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Jepang dan Arab Saudi.
Dalam FIFA Matchday kali ini, Sandy untuk pertama kalinya membawa sang istri, Aislinn Konig.
Sandy terbang dari Belanda dengan menggunakan pesawat Garuda Indonesia pada Sabtu, 9 November 2024.
Ini pertama kalinya ia mengajak sang istri untuk mendukungnya secara langsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno.
BACA JUGA:Prediksi Line-up Timnas Indonesia Lawan Jepang Tanpa Mees Hilgers
Timnas Indonesia akan menghadapi Jepang pada 15 November dan Arab Saudi pada 19 November.
Walsh menjadi pemain abroad ketiga yang sudah hadir setelah Maarten Paes dan Justin Hubner.
Untuk diketahui, Sandy Walsh menikahi Aislinn Konig, seorang pebasket wanita asal Kanada, pada Jumat, 16 Agustus 2024 silam.
Acara yang berlangsung di Spanyol ini menarik perhatian publik, terutama karena Aislinn Konig kini menjadi bagian dari keluarga atlet Indonesia tersebut.
BACA JUGA:Pelatih Jepang Panik Satu Persatu Pemainnya Bertumbangan Cedera, Keuntungan Buat Timnas Indonesia
Aislinn Konig lahir pada 20 Mei 1998 di Vancouver, British Columbia.
Ia telah menorehkan prestasi yang membanggakan dalam dunia basket sebelum memutuskan untuk menikah dengan Sandy Walsh.
Pesonanya juga sering mencuri perhatian netizen.