Juara dan runner-up grup putaran ketiga akan lolos otomatis ke Piala Dunia 2026.
BACA JUGA:Fokus Pemulihan Cedera, Mees Hilgers Batal Bela Timnas Indonesia Lawan Jepang dan Arab Saudi
Peringkat ketiga dan keempat berkesempatan meraih tiket lolos itu di putaran keempat.
Hajime Moriyasu mengungkapkan kewaspadaannya dengan hadirnya puluhan ribu suporter Timnas Indonesia.
Ia bahkan meminta anak asuhnya untuk mempersiapkan mental menghadapi tekanan sebesar itu.
"Indonesia memiliki suporter yang fanatik, dan mereka akan sangat mendukung tim mereka," kata Hajime Moriyasu, dilansir dari situs Gekisaka pada Rabu, 13 November 2024.
"Kita harus mempersiapkan mental untuk menghadapi tekanan dan bermain agresif dengan tenang," sambungnya.
Meski secara kualitas pemain, peringkat FIFA dan juga torehan di kualifikasi piala dunia zona Asia yang bak bumi dan langit, Moriyasu enggan anggap remeh lawan.
Ia bahkan memuji progres Indonesia dalam membangun kekuatan baru di Asia.
"Mereka telah memperkuat timnya dengan cara yang luar biasa, jauh lebih kuat dari sebelumnya," ujar Moriyasu dikutip dari laman resmi federasi sepak bola Jepang.
Pelatih Jepang yang juga mantan pemain Sanfrecce Hiroshima itu juga menjelaskan, ranking FIFA bukanlah ukuran untuk menilai kekuatan Indonesia saat ini.
"Jika melihat ranking FIFA mungkin banyak yang berfikir jika itu adalah keunggulan bagi Jepang, tapi kami akan bermain di kandang lawan," ujarnya.
Moriyasu juga mempertimbangkan banyak hal termasuk adaptasi terhadap cuaca dan juga suasana yang akan terjadi di stadion.
Oleh karena itu, dirinya juga datang lebih dulu untuk beradaptasi dengan situasi dan kondisi di Indonesia khususnya di stadion Gelora Bung Karno.
"Tim mendapat tambahan waktu untuk mempersiapkan diri menghadap Indonesia. Itu memberi langkah terbaik agar datang ke pertandingan dengan kondisi yang terbaik pula," tukasnya.