Bertemu Dengan Pimpinan Perum Bulog Kanwil Sumsel Babel, Ini Pembahasan Dengan Danrem Gapo

Rabu 20 Nov 2024 - 14:44 WIB
Reporter : Kurniawan
Editor : Kurniawan

PALEMBANG, KORANPALPRES.COM - Danrem Gapo Brigjen TNI Muhammad Thohir, S.Sos., M.M menerima audensi dari Pimpinan Perusahaan Umum (Perum) Bulog Kanwil Sumsel dan Babel beserta Staf.

Yang bertempat di Ruangan kerja Danrem Gapo beralamat di Jalan Jenderal Sudirman Km. 4, Kecamatan Ilir Timur (IT) I Palembang, Senin 18 November 2024.

Pada pertemuan tersebut, pimpinan Perum Bulog Kanwil Sumsel dan Babel Elis Nurhayati memperkenalkan Stafnya.

Pimpinan Perum Bulog Kanwil Sumsel dan Babel menjelaskan sistem kerja serta target yang diupayakan oleh Bulog.

BACA JUGA:Acara Penanaman Ketahanan Pangan Polri di Wilkum Polda Sumsel, Danrem Gapo Hadir, Ini Wajahnya

BACA JUGA:Wah! Acara Apa Danrem Gapo Berada di Griya Agung Palembang, Ternyata Dalam Rangka Ini

“Terdapat target komersil dan PSO (Public Service Obligation). Sumsel memiliki target 30.000, telah tercapai 104 persen dari target,” ungkapnya.

Srikandi Pimpinan Bulog Sumsel Babel juga menceritakan tentang penyaluran bantuan pangan, yang dibagi menjadi 3 tahap, yaitu Januari-Maret, April-Juni, serta Bulan Agustus, Oktober dan Desember.

“Yang menerima bantuan adalah yang telah diverifikasi dari Komenko pusat. Dengan system By Name, by Address,” katanya.

PKS (Perjanjian Kerja Sama) antara Bulog dan TNI, bisa dilakukan melalui koperasi-koperasi yang ada di TNI. 

BACA JUGA:Danrem Gapo dan Dirjen Tanaman Pangan Kementan Bertemu, Apa Pembahasannya?

BACA JUGA:Bahas Apa Ya, Danrem Gapo Bertemu Kadistan Sumsel

Bulog, katanya menyediakan komoditi, berupa beras, gula, minyak dan bahan pokok lainnya yang dibutuhkan. 

Pada kesempatan yang sama, Danrem menyampaikan apresiasi, Pimpinan Bulog dan staf telah berkunjung ke Korem Gapo.

Sementara itu, Danrem Gapo Brigjen TNI Muhammad Thohir, S.Sos., M.M menyampaikan, PKS antara TNI dan Bulog, akan diinformasikan ke Kodim jajaran. 

Kategori :